Ubi Rebus Temani Istirahat Siang Satgas Tmmd.
Batang - Sebagai aparat teritorial yang bertugas dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)reguler ke 103, di Desa Durenombo,Kecamatan Subah Kabupaten Batang tentunya kedekatan dengan masyarakat dan budayanya sangat di perlukan.
Sebagai anggota Satgas TMMD reguler Kodim Batang, Serda Susanto tidak pernah risih atau malu melakukan apapun asal terkait dengan suksesnya program TMMD,termasuk dekat dengan rakyat yang tanpa sekat dan ia jalani saat jeda istirahat siang bersama masyarakat.Rabu(24/10/2018).
Istirahat sambil menikmati ubi rebus yang di siapkan oleh warga memang perlu di lakukan mengingat kebiasaan masyarakat setempat yang terbiasa menjadikan ubi rebus sebagai makanan wajib saat jeda istirahat.
"Ubinya manis,tadi pak Kadir (43) yang bawa dari rumahnya untuk kita semua,dukungan warga selama ini memang luar biasa dalam menyukseskan program TMMD ini,semoga sukses dan kedekatan TNI dan rakyat semakin erat,"ujar Serda Susanto sambil melahap ubi rebus.
Advertisement