Tim RMC NuHa, Bagi Wawasan Tentang Dunia Jurnalis
Surabaya, Dalam rangka menambah wawasan dalam dunia kejurnalistikan di jam libur santri karena ada Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Pondok Pesantren Nurul Huda Surabaya mengadakan pelatihan jurnalis selama tiga hari mulai tanggal 24- 26 yang bertempat di Musholla Nurul Huda.
Acara pelatihan tersebut, di peruntukkan santriwan dan santriwati yang masih duduk di kelas Vll dan Vlll SMP, Sebagaimana yang di sampaikan Ustadzh Maryatul Qibtiyah Selaku Kabiro Kepesantrenan "Adanya acara pelatihan jurnalis ini di peruntukman santri kelas vll dan Vlll SMP pada saat kelas lX sedang melaksanakan UNBK"Jelasnya
Ustadah Qib, Sapaan akrabnya melanjutkan dengan adanya acara ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan santri tentang media sosial yang saat ini lagi booming.
"Harapan kami semoga kegiatan ini dapat menjadi motivasi tersendiri bagi santri untuk lebih giat belajar dan meraih prestasi" Ungkapnya
Arinal Haqqoh, salah satu santriwati yang mengikuti pelatihan jurnalis mengatakan dengan adanya seminar ini kita bisa mengetahui tata cara menulis berita dengan sebaik-baiknya.
“Sebab ternyata nulis berita dengan nulis biasa berbeda tata bahasa dan tata letaknya, kita harus belajar keras dan memahami lagi” jelasnya.
Arinal melanjutkan semoga dengan adanya seminar ini bisa tumbuh jurnalis-jurnalis muda dilingkungan pesantren khususnya Pondok Pesantren Nurul Huda Surabaya.(Malik)
Advertisement