Senyuman Bapak Kasdim Ngangeni ! Kata Ibu Ibu Desa Durenombo
BATANG - Warga Desa Durenombo Kecamatan Subah Kabupaten Batang sedang mendapatkan berkah dan kegembiraan,pasalnya di desa itu sedang berlangsung pembangunan dan pengaspalan jalan sepanjang 2.375 meter oleh Program Tentara Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Reguler 103 Kodim Batang yang sudah berjalan 10 hari sejak dibuka 15 Oktober yang lalu.
Program Pembangunan pada TMMD bukan hanya sasaran fisik saja melainkan juga non fisik seperti pembangunan mental dan karakter warga desa yang berwawasan kebangsaan serta menumbuh kembangkan budaya gotong royong warisan leluhur bangsa. Hal ini yang banyak dilakukan oleh anggota satgas TMMD berbaur dengan masyarakat.Tak terkecuali yang dilakukan oleh Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) 0736/Batang Mayor Inf.Raji disaat meninjau rehab rumah tidak layak huni ( RTLH ) yang merupakan program fisik TMMD milik bapak Carip (33) warga Dukuh Durensari Desa Durenombo menyempatkan bertemu dengan ibu ibu menyampaikan sepatah dua patah kata ilmu yang bermanfaat.
Dengan wajah yang ceria penuh dengan pesona, Kasdim Batang bukan hanya obrolan guyon dengan ibu ibu tetapi obrolan yang penuh makna. Penyampaian Kasdim dalam obrolan tersebut diantaranya ,cara hidup sehat dengan lingkungan yang sehat,ibu ibu agar melakukan KB guna mensejahterakan keluarga,wawasan kebangsaan,dan hidup saling menghormati,tolong menolong,serta gotong royong.
Pada kesempatan tersebut Kasdim Batang menyampaikan, " kami juga sampaikan kepada anggota satgas dalam berbaur ketika bekerja bersama warga desa maupun ketika istirahat untuk tegur sapa, baik baik dan sampaikan kepada warga ilmu yang bermanfaat seperti wawasan kebangsaan,cara hidup sehat dan lain sebagainya di rumah ataupun ngobrol di warung,tidak harus formal",tuturnya,kamis (25/10/18).
Ibu Siti ( 40 ) mengatakan," Bapak Kasdim orangnya murah senyum, pokoknya senyumannya itu ngangenin bagi ibu ibu,terlebih kalau ngobrol sama ibu ibu pastinya banyak memberikan ilmu yang bermanfaat pada kami,sehingga rasanya kalau lama tidak kelihatan di desa kami serasa hampa,bagaimana tidak..?..soalnya kalau bapak kasdim datang dapat ilmu baru lagi",ucapnya.
Advertisement