Pengecoran Selesai, Satgas Rapihkan Jalan Desa Blukbuk
Pengecoran jalan Desa Blukbuk, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang telah diselesaikan Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa.
Jalan yang awalnya hanya dikeraskan paving block itu telah berubah penampakannya menjadi jalan cor.
Selain itu, lebar jalan pun telah bertambah menjadi 4 meter, sehingga leluasa dilalui kendaraan roda empat atau lebih.
Namun, meski telah menyelesaikan pengecoran, Personel Satgas masih melakukan aktivitas di lokasi hingga penutupan kegiatan yang akan berlangsung 8 Agustus 2019 mendatang.
Pantauan wartawan, Minggu (4/8/2019) aktivitas Satgas salah satunya merapihkan kondisi jalan usai dicor. Mereka memunguti sisa pelastik pengecoran serta membuka bekisting (papan cor).
"Satgas masih bertugas seperti biasa, untuk bakti fisik, personel Satgas harus benar-benar memastikan kondisi jalan dalam keadaan rapih," ungkap Dansatgas TMMD 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa Letkol Inf Parada Warta Nusantara Tampubolon, Minggu (4/8/2019).
Dandim 0510/Tigaraksa itu menambahkan, saat ini akses jalan masih ditutup, sehingga belum bisa dilalui kendaraan roda empat atau lebih. Hal itu dilakukan, karena jalan masih dalam fase pengerukan.
"Jalan baru akan dibuka 8 Agustus 2019, bertepatan dengan penutupan TMMD 105 Kronjo," tambahnya.
Letkol Parada berharap, sesuai dengan tujuan TMMD itu, kesejahteraan masyarakat setempat meningkat karena berkat jalan itu mobilitas masyarakat juga semakin cepat meningkat. #Kodim 0510/Tigaraksa.
Advertisement