Karya Bakti Babinsa Bogoran Bantu Pembuatan Rabat Jalan
TRENGGALEK – Sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, Babinsa Bogoran Koramil 0806/05 Kampak membantu warga masyarakat melaksanakan rabat jalan Desa Bogoran Kecamatan Kampak, Trenggalek, Kamis (13/09/18).
Babinsa Bogoran Serda Winardi dalam pelaksanaan kegiatan tersebut mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk lebih memperlancar sarana transportasi warga dalam menjalankan aktifiras sehari-hari.
“Jalan yang dirabat sepanjang 260 meter ini merupakan jalur utama warga dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari yang kondisi sebelumnya rusak dan berlubang,” ungkapnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan kegiatan tersebut meruapakan salah satu bentuk peran aktif Babinsa dalam setiap pelaksanaan kegiatan kemasyarakatan di desa binaan dan merupakan wujud kepedulian TNI terhadap permasalahan yang dihadapi oleh warga,” terang Serda Winardi.
“Semoga dengan selesainya rabat jalan desa ini, aktifitas warga dapat berjalan lebih lancar sehingga dapat menyokong upaya peningkatan kesejahteraan warga,” pungkas Serda Winardi.
Sementara itu, Kades Bogoran, Misdi menyampaikan, Terima kasih kepada Babinsa Bogoran yang aktif membantu pelaksanaan kegiatan ini, kehadiran Babinsa dapat memberikan motivasi tersendiri bagi warga sehingga lebih semangat dalam pelaksanakan perbaikan jalan desa ini,” ucapnya.(Fr)
Advertisement