Kapendam Jaya Kesan Danramil 08/kronjo Terhadap Bedah Rumah Jumro
Empat hari sejak pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 0510/Tigaraksa, Senin (15/7/2019) Danramil 08/Kronjo Kapten Inf Dwi Saputro mengunjungi kediaman Jumroh (48).
Kedatangan Dwi untuk mengabarkan kepada penerima manfaat bedah rumah program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-105 Kodim 0510/Tigaraksa itu, bahwa rumah tersebut segera akan dipugar oleh Satuan Tugas (Satgas) TMMD untuk dibangun ulang.
Kala itu, Dwi disambut Jumroh dan anak pertamanya, Jaenudin. Juga Ramlawi, tokoh masyarakat Kampung Bojong, Desa Blukbuk, RT 01/04, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang.
"Saya langsung melaporkan ke Dansatgas (Letkol Inf Parada Warta Nusantara) hasil kunjungan itu, lalu mendapatkan perintah segera dipugar dan dibangun," ujar Dwi, Senin (12/8/2019).
Selang beberapa hari, Letkol Inf Parada yang juga Dandim 0510/Tigaraksa bersama Camat Kronjo Asmawi meninjau ke lokasi.
Tak lama berselang, rumah yang berbahan bambu yang nyaris roboh itu pun dibedah.
"Kami terjunkan personel Satgas yang ahli pertukangan, sehingga rumah itu hasilnya benar-benar kokoh," imbuhnya.
Selama proses pembangunan, kata Dwi, ia selalu diminta melaporkan perkembangannya kepada Dansatgas TMMD 105 Kronjo, sehingga semua proses pekerjaan benar-benar dipantau Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Inf Parada Warta Nusantara Tampubolon.
"Misalnya soal pemilihan bahan bangunan, Dandim sangat memperhatikan sekali, sehingga rumah Ibu Jumroh itu materialnya benar-benar terpilih," katanya.
Ia mencontohkan, atap rumah itu bahkan sempat dibongkar karena Dandim meminta diganti rangka baja ringan. Padahal, sebelumnya sudah selesai.
"Kami segera mengganti dengan baja ringan hanya dalam dua hari. Hasilnya seperti tampak saat ini," pungkasnya.
#Kodim 0510/Tigaraksa.
Advertisement