Hilangkan Lelah Ala Satgas Tanpa Sekat
BATANG – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 103 Tahun 2018 Kodim 0736/Batang di Desa Durenombo, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang masih berlangsung. Suasana penuh kekeluargaan antara anggota Satgas TMMD bersama warga juga tampak dalam kegiatan renovasi RTLH milik Buyadi. Sabtu (27/10/18)
Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing adalah prinsip kerja yang selalu dipakai oleh anggota satgas TMMD dan warga Desa Durenombo. Disela-sela waktu istirahat, Prajurit Satgas TMMD juga memanfaatkan waktu santai dengan bercanda gurau dan saling pijit memijit untuk menghilangkan rasa capek. Hal itu dimaksud guna meningkatkan keakraban TNI dan warga.
Marijo (25) salah satu warga yang ikut tergabung dalam kerja renovasi RTLH mengungkapkan, "Ternyata bisa kenal, dekat, dan akrab dengan Bapak TNI Satgas TMMD ini mengasikkan", ungkapnya polos.
“Saya harap kebersamaan ini bisa terus berlanjut, sehingga pembangunan di Desa Durenombo ini bisa terlaksana dengan lancer dan juga saya ucapakan terima kasih kepada warga yang sudah sangat antusias dalam membantu pelaksanaan TMMD ini. Kami TNI akan senantiasa membantu rakyat dimanapun kami berada, karena memang kami ada untuk rakyat, dan kami juga akan berjuang dan membantu kesulitan rakyat sebatas kemampuan yang bisa kami lakukan", ucap Praka Hartono.
Advertisement