Gelar Syukuran, Warga Dan Satgas Harap Keselamatan Kerja
Batang- Selamatan 'Unggah Molo' atau syukuran sebagai tanda pekerjaan pembangunan rumah tinggal menyisakan pemasangan atap berupa kuda-kuda maupun genting, sudah lazim digelar oleh warga. Demikian juga dengan Carib (29), warga Dukuh Durensari, Desa Durenombo, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang, yang baru saja menyelesaikan pelaksanaan rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), Sabtu (27/10/18).
Dihadiri warga dan Satgas TMMD reguler ke-103 Tahun 2018, selamatan 'Unggah Molo' berjalan khidmad.
Dihadapan warga dan Satgas tersedia menu ingkung ayam, lalapan, lauk pauk sederhana dan sejumlah jajan pasar serta buah-buahan hasil kebun seperti pisang dan jambu air.
Ketua regu Satgas TMMD yang bertanggungjawab terhadap rehab RTLH, Dukuh Durensari, Pelda M Mahmudin, mengatakan, pihaknya turut senang, pekerjaan rehab separuh jalan sudah terlampaui.
"Rehab rumah saudara Carib tinggal pemasangan atap, kalau tidak ada kendala usai acara selamatan akan kita kerjakan langsung pemasangan kuda-kudanya," ujarnya.
Mahmudin menuturkan, kegiatan syukuran atau selamatan sangat penting dan punya nilai. Selain bertujuan baik karena ada permintaan doa keselamatan juga menjadi tanda bahwa selama pelaksanaan TMMD khususnya rehab rumah telah menunjukan kebersamaan yang terjalin.
"Ini menjadi poin utama kami sebagai prajurit, bahwa kehadiran TNI bisa diterima rakyat dan mampu bermanunggal," pungkasnya.
Advertisement