Dandim 0908 Bontang Bersama Para Santri Ikuti Apel Akbar
Bontang- Sebanyak 1.500 orang santri mengikuti Apel Akbar Santri Kota Bontang dalam rangka Hari Santri Nasional (HSN) yang dilaksanakan di Halaman eks. Kantor Pemkot Bontang Jln. Awang Long Kel. Bontang Baru Kec. Bontang Utara dengan thema “Bersama Santri Damailah Negeri”. Sabtu, (20/10). Hari Santri Nasional sendiri jatuh pada tiap tanggal 22 Oktober sebagaimana diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada tahun 2015 silam.
Walikota Bontang dr. Hj. Neni Moerniaeni, Sp.OG dalam amanatnya yang disampaikan dalam Apel Akbar ini mengatakan bahwa para Ulama dan para santri memiliki peran yang sangat penting dalam perjuangan merebut kemerdakaan Republik Indonesia serta mewujudkan cita-cita kemerdekaan yang mengajarkan Bhineka Tunggal Ika.
Lebih lanjut Walikota menjelaskan bahwa pada tanggal 22 Oktober 1945 ada Fatwa Jihad untuk melawan penjajah di Pulau Jawa, sehingga KH. Hasyim Ashari bersama para santri melawan penjajah dan pada tanggal 10 Nopember 2018 di Surabaya kaum santri dan masyarakat Surabaya berhasil menang merobek Bendera Belanda.
Apel akbar yang dilaksanakan ini untuk menjadi bagian dalam mendorong pemahaman kaum pesantren atas kondisi kebangsaan kekinian dan kedepan serta meneguhkan komitmen kaum santri dalam menjaga NKRI dalam menghadapi ideologi yang mengancam eksistensi NKRI, seperti ISIS dan sekelompok organisasi radikal lainnya yang menjadikan radikalisme dan terorisme menghancurkan Indonesia.
Turut hadir dalam kegiatan Apel Akbar ini Wakil Walikota Bontang Basri Rase, Dandim 0908/Btg Letkol Arh Gunawan Wibisono, Kapolres Bontang AKBP Siswanto Mukti S.IK, Wakapolres Bontang Kompol Eko Alamsyah,A.Md, Dr. TGB. Muhammad Zainul Majdi, Lc. M.A , Setyoko Waluyo (Anggota DPRD Kota Bontang), Drs H. Sulaiman Anwar (Kemenag Kota Bontang), H. Imam Hambali (Ketua MUI Kota Bontang), KH. M. Mulkan Adzima (Ketua FKSB Kota Bontang), Lettu Inf Mujiono (Danramil 0908-01/Loktuan), Iptu Eko Wahyono (Kapolsek Bontang Utara), Tokoh Agama Kota Bontang, serta para Santri se Kota Bontang.
Dandim 0908/Btg Letkol Arh Gunawan Wibisono usai Apel menyampaikan bahwa dari kalangan pesantren pula, lahir sejumlah tokoh ulama dan para santri yang memberikan andil yang besar bagi bangsa ini, di antaranya dalam proses berdirinya Negara Indonesia. Mereka turut berjuang di medan peperangan, serta dalam perumusan dasar negara.”ujar Dandim Gunawan.
Selain Apel Akbar kegiatan Tabliq Akbar dan Ngaji Bareng juga dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 2018 yang kegiatannya dilaksanakan nanti malam di Halaman eks. Kantor Pemkot Bontang.
Advertisement