Babinsa Karangan Dan Warga Bersihkan Jalan Desa
TRENGGALEK – Babinsa Koramil 0806/08 Karangan Kodim 0806 Trenggalek Koptu Triyono bersama masyarakat bergotong-royong membersihkan tepi jalan desa Karangan, Kecamatan Karangan, Trenggalek, Rabu (22/5/19).
Selama ini kondisi jalan di desa tersebut pada bagian pinggirnya telah ditumbuhi oleh rumput liar dan semak belukar.
Babinsa Koptu Triyono mengatakan, Sasaran kerja bakti tersebut adalah pembersihan sektor kanan kiri jalan desa, saluran-saluran air yang yang terhambat, pemangkasan pohon-pohon besar yang rantingnya membahayakan bagi masyarakat pengguna jalan.
Lebih lanjut, Koptu Triyono menyampaikan, Pihaknya mengajak seluruh komponen masyarakat untuk peduli akan kebersihan lingkungan, sehingga dengan adanya kerja bakti semacam ini akan menciptakan nuansa desa yang bersih.
Sunyipto (67), salah satu warga setempat mengatakan, terima kasih kepada Babinsa Koramil 0806/08 Karangan yang telah peduli dan memotivasi masyarakat dalam setiap kegiatan-kegiatan positif yang bertujuan membangun masyarakat. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, akan lebih memberikan semangat bagi kami untuk semakin peduli dengan pentingnya kebersihan lingkungan,” tandasnya.(Fr)
Advertisement