Agar Tak Larut Pengaruh Negatif Global, Tni "ajarkan" Lagu Perjua
DEMAK - Salah satu cara yang dilakukan oleh TNI anggota Satgas TMMD Reguler ke-105 Kodim 0716/Demak ini, Peltu Subur Sabdono, untuk untuk membentengi dampak negatif globalisasi pada generasi muda. Yakni dengan mengajarkan lagu-lagu perjuangan kepada murid-murid SDN 1 Kalikondang.
Dikemukakan, Peltu Subur Sabdono anggota, penurunan dan pengamalan nilai-nilai nasionalisme di kalangan generasi muda saat ini sungguh mengkhawatirkan. ''Jika ditelaah secara cermat, korban dari pengaruh globalisasi adalah generasi muda, tidak hanya di perkotaan namun juga di pedesaan. Salah satu dampak itu adalah perilaku menyimpang yang dilakukan anak-anak remaja,'' ungkapnya.
Menurutnya, perilaku menyimpang itu dikarenakan maraknya konten negatif di gadged, Komputer dan televisi serta game termasuk buku atau majalah yang tidak terpantau secara terus menerus oleh orang tua maupun guru sekolah.
''Anak-anak kadang menyembunyikannya, ini tentu menyulitkan, untuk itu kita tidak hanya melarang atau membatasi namun juga harus memberikan penguatan mental dan spiritual kepada mereka. Sederhana saja selalu mengingatkan bahwa kita mempunyai lagu-lagu perjuangan yang sedikit bisa menggugah semangat anak-anak remaja,'' pungkas Peltu Subur Sabdono. (Pendim 0716/Demak)
Advertisement