Zara Zettira Diduga Hina Pesantren
Penulis sekaligus politisi Partai Demokrat Zara Zettira diduga menghina pesantren akibat cuitannya di Twitter, @zarazettirazr. Awalnya, ia me-retweet unggahan portal media online soal skandal korupsi di Kementerian Agama (Kemenag).
Zara Zettira menyebut hal yang menjadi sorotan dalam pemberitaan itu sebagai tradisi pesantren dan mewanti-wanti jangan sampai dibawa hal itu ke kementerian. "Tradisi Pesantren jangan dibawa ke Kementrian, camkan!" cuitnya melalui akun @zarazettirazr, pada Rabu 3 Juli 2019.
Cuitan kontroversial Zara Zettira tersebut memantik kemarahan netizen. Mereka banyak yang tidak terima dengan pernyataan Zara Zettira yang dianggap telah menghina pesantren.
"Pesantren itu tempat memperoleh ilmu dunia dan akhirat mbak. Emang mbak @zarazettirazr tahu tradisi pesantren?," kata @fachrian_rifan.
"Saya yang dilahirkan di Jombang kota santri kota pesantren gak akan terima jika pesantren dihina mengajarkan korupsi. Ibunya belum pernah mondok?" ujar @milaluckyta94.
"Secara tak langsung Zara Zettira ini mengatakan korupsi adalah tradisi pesantren, pernyataan hoax & kebencian! #ZarazettiraHinaPesantren," kicau akun @GunRomli
Setelah sempat menghebohkan jagat Twitter, akun @zarazettirazr langsung lenyap.
Advertisement