Yusuf Mansur Pimpin Shalawat Massa Jokowi-Amin di GBK
Mubaligh muda terkenal KH Yusuf Mansyur spontan memimpin salawatan ratusan massa kampanye akbar Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Itu terjadi setelah kedua capres dan cawapres nomor urut 01 itu usai orasi yang langsung ditutup doa oleh KH Ma'ruf Amin.
Ada yang istimewa dari kampanye terakhir Jokowi-Amin. Usai pidato, Jokowi mengajak maju Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Cawapres Ma'ruf Amin.
"Saya berterima kasih kepada Pak Jusuf Kalla yang mendampingi saya sehingga pemerintahan berjalan baik," kata Jokowi.
Selain JK, Jokowi juga mengajak ke panggung depan para kiai dan tokoh agama. Selain Yusuf Mansyur, tampak KH Ahmad Muwafiq dari Jogjakarta, KH Muhtadi Dimyati dari Banten, dan sejumlah habaib. Sementara para pimpinan partaiĀ duduk di kursi VVIP yang berada di belakang panggung.
Meski demikian, di ujung orasinya Jokowi mengucapkan terima kasih kepada semua partai koalisi yang mendukungnya. Dia sebut satu persatu Ketua Umum partai mulai Megawati Soekarnoputri, Erlangga Hartarto, Muhaimin Iskandar, Surya Paloh, Haritanoe Soedibyo, Suharso Monoarfa, dan Grace Natalie.
"Selain JK, Jokowi juga mengajak ke panggung depan para kiai dan tokoh agama. Selain Yusuf Mansyur, tampak KH Ahmad Muwafiq dari Jogjakarta, KH Muhtadi Dimyati dari Banten, dan sejumlah habaib. Sementara para pimpinan partaiĀ duduk di kursi VVIP yang berada di belakang panggung."
Begitu selesai orasi, Jokowi langsung mempersilahlan Kiai Ma'ruf Amin berpidato. Mantan Rais Aam PBNU ini tidak lama menyampaikan orasinya. Namun, kiai asal Banten ini langsung memimpin doa sebagai penutup kampanye akbar. Usai ditutup, Jokowi langsung menyalami dan berswafoto dengan massa.
Pada saat itulah, Yusuf Mansyur langsung memimpin salawat bersama ratusan ribu massa. Sesekali KH Muwafiq yang berambut gondrong ikut menimpali salawat bersama massa Jokowi-Amin. Hadirnya para kiai, doa san salawat bersama ini memberi nuansa sejuk ratusan ribu massa yang memadati GBK.
Kampanye akbar terakhir Jokowi-Amin ini lebih terasa seperti festival. Di luar GBK yang juga dipadati massa, terdapat sejumlah terminal minuman dan makanan. Minuman dibagikan gratis. Sedangkan lapak-lapak makanan dan foodmobile dengan berbagai ragam menu disajikan berbayar. Ada juga layanan gratis untuk massa yang hadir.
Selain panggung besar yang menyajikan hiburan daei 500 artis, di luar juga disediakan sejumlah panggung hiburan. Juga LED yang terhubung dengan panggung besar di dalam GBK. Sehingga ratusan ribu massa yang tidak bisa masuk GBK bisa mengikuti jalannya kampanye akbar yang berlangsung sejak pagi hari ini.
Malam ini, berlangsung debat terakhir yang berlangsung di Ballroom Hotel Sultan. (rif)
Advertisement