WN Australia Cari Anaknya Hilang di Trenggalek, Ini Kata Khofifah
Seorang warga negara Australia Ayad Alkaabi, meminta bantuan pada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Lewat video, imigran asal Irak itu berharap Khofifah membantu menemukan kabar anaknya yang hilang, ketika kapalnya karam di perairan Trenggalek, tahun 2011.
Video Ayad
Dilihat di Instagram Khofifah, Ayad menuturkan awal mula terpisah dari anaknya. Lewat video, Ayad mengisahkan jika dia bersama istri dan tiga anaknya sedang dalam perjalanan menuju Australia, guna mencari suaka.
Tahun 2011, saat itu ia keluar dari negaranya untuk mencari penghidupan yang lebih baik. Ketika perahunya berada di perairan Trenggalek, muncul cuaca buruk. Perahunya karam. Sebagian berhasil diselamatkan nelayan setelah tiga hari terapung.
Ayad dan istrinya berhasil selamat meski terpisah. Dua anaknya ditemukan meninggal dan dimakamkan di Sawotratap, Sidoarjo. Sedangkan satu putranya Ali Ayad Yousef Alkaabi tak berhasil ditemukan.
Kini Ayad telah menjadi WN Australia. Ia kembali ke Indonesia mencari informasi tentang satu anaknya.
Sejumlah upaya dilakukan. Di antaranya menyebar poster dan juga informasi serta nomor kontaknya. Harapannya semakin banyak orang mendengar, semakin besar pula kemungkinan kabar tentang anaknya diterima.
Ia pun meminta bantuan kepada orang pertama di Jawa Timur, terkait kabar anaknya tersebut. "Tolong Bu Khofifah, Gubernur Jawa Timur," katanya dalam video dari Asumsi tersebut.
Respons Khofifah
Dalam Instagramnya, Khofifah menyatakan akan membantu Ayad mencari anaknya. "Insyaallah Pemprov Jatim akan berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait," kata Khofifah, dilihat pada Sabtu 3 September 2022.
Koordinasi itu dilakukan untuk mencari kabar tentang anak Ayad yang hilang tahun 2011 silam. "Semoga Allah SWT memudahkannya," lanjutnya.