Waspada Gelombang Tinggi Banyuwangi dan Madura, 1 Meter Lebih
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Stasiun Klimatologi Banyuwangi dan Madura, memprakirakan gelombang tinggi akan muncul di perairan Madura dan Banyuwangi. Di Madura, gelombang maksimal mencapai lebih dari 2,5 meter, pada Jumat 15 Juli 2022 hari ini.
Pasang Surut Banyuwangi
Mengutip dari unggahan Stasiun Meteorologi Banyuwangi, BMKG memprakirakan jika ombak pasang akan dimulai pada Jumat 15 Juli 2022, sekitar pukul 09:00 WIB.
Gelombang maksimal dari ombak pasang, diprakirakan mencapai 110 cm.
BMKG memprakirakan gelombang akan surut pada pukul 17:00 WIB, dengan tinggi gelombang di bawah 1 meter.
Selain Jumat, gelombang tinggi juga diprakirakan muncul pada Sabtu, 16 Juli 2022, dimulai dari pukul 10:00 WIB hingga pukul 17:00 WIB.
Perairan Madura
Hal serupa juga diprakirakan oleh Stasiun Meteorologi Trunojoyo di Madura. Gelombang di perairan Madura diprakirakan dalam kategori sedang dengan ketinggian antara 1 meter hingga 2,5 meter, pada Jumat 15 Juli 2022, sejak pukul 07:00 WIB.
Perairan dengan kategori ombak sedang di antaranya di Perairan Kepulauan Sapudi, Kepulauan Kangen, Utara Pulau Madura, Laut Jawa Timur dan Laut Jawa Barat Masalembo, juga Laut Jawa Selatan Bawean.
Sedangkan ombak kategori tenang dengan ketinggian kurang dari setengah meter diprakirakan muncul di Selat Madura Bagian Barat.
Gelombang kategori rendah dengan ketinggian di bawah 1,25 meter ada di Selat Madura Bagian Timur, dan perairan Gresik sampai Surabaya.