Waspada! 10 Faktor Risiko Kanker Ginjal seperti Vidi Aldiano
Penyanyi Vidi Aldiano mengidap kanker ginjal stadium 3. Awalnya, pria 29 tahun ini merasakan sedikit anomali dalam dirinya. Pelantun 'Nuansa Bening' ini akhirnya mengecek ke dokter.
Pada Oktober lalu, Vidi Aldiano didiagnosis menderita kista atau tumor jinak di ginjalnya. Hal ini menyebabkan ia kerap bolak-balik Singapura.
Ia lantas mengambil keputusan menjalani pengobatan. Salah satunya dengan melakukan operasi, pada Jumat 13 Desember 2019.
Operasi pengangakatan kanker ginjal Vidi Aldiano berjalan lancar. Hal itu terlihat dari sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram Produser Musica Studio's, Indrawati Widjaja atau yang akrab disapa bu Acin.
Dalam video tersebut, tampak Vidi Aldiano masih terbaring lemas di tempat tidur usai melakukan operasi. Sementara itu, keluarga dan juga beberapa orang terdekat turut menjenguk dan menemani pelantun Status Palsu itu.
Dalam keterangan unggahannya, bu Acin menyebut bahwa operasi pengangkatan kanker Vidi Aldiano berjalan dengan lancar dan sukses. Tak lupa, ia juga mendoakan pria kelahiran 29 Maret 1990 itu agar lekas diberikan kesembuhan.
"THANK GOD operasi berjalan lancar & suksesss, Nak cepat sembuh, sehat total & pulih kembali serta selalu dalam lindungan NYA Aamiin Aamiin Aamiin," tulis @indrawatiacin.
Kabar Vidi Aldiano terkena kanker ginjal tentu mengejutkan banyak pihak karena usianya masih tergolong muda. Terlebih ia menerapkan pola hidup sehat. Dari beberapa unggahan di media sosial, Vidi Aldiano diketahui rutin berolahraga.
Namun memang yang namanya penyakit tidak ada yang tahu. Kanker bisa muncul tanpa diketahui sebab yang jelas.
Hingga saat ini, dokter belum dapat memastikan penyebab kanker ginjal seperti yang dialami Vidi Aldiano. Hanya saja sebagian besar kanker ginjal dideteksi pada tahap awal sebelum menyebar ke organ lain.
Kanker yang ditemukan di awal tentu lebih mudah diobati hingga sembuh. Tapi tidak menutup kemungkinan tumor baru dideteksi saat sudah bertumbuh besar.
Meskipun tidak diketahui penyebab pasti kanker ginjal, tapi ada beberapa faktor risiko yang dapat memicunya dikutip dari WebMD.
1. Usia
Kanker ginjal paling sering terjadi pada orang yang berusia lebih dari 40 tahun. Namun tidak menutup kemungkinan usia lebih muda bisa mengalami.
2. Merokok
Risiko kanker ginjal pada perokok meningkat dua kali lipat.
3. Jenis kelamin
Pria lebih mungkin terkena kanker ginjal dibanding wanita. Kemungkinannya dua kali lebih besar.
4. Obesitas
Kelebihan berat badan dapat menyebabkan perubahan pada hormon yang meningkatkan risiko terkena kanker ginjal.
5. Menggunakan obat penghilang rasa sakit
Penggunaan obat tertentu dalam jangka waktu lama dapat menyebabkan kanker ginja. Entah itu obat penghilang rasa sakit atau obat yang dijual bebas di pasaran tanpa resep dokter.
6. Memiliki penyakit ginjal tingkat lanjut
Penyakit ginja tingkat lanjut atau masalah dialisis jangka panjang dapat menyebabkan kanker ginjal. Begitu juga dengan orang-orang yang sudah resisten dengan pengobatan ginjal.
7. Memiliki kondisi genetik tertentu
Penyakit von Hippel-Lindau (VHL) atau karsinoma sel ginjal papiler bawaan dapat menjadi faktor risiko kanker ginjal.
8. Memiliki riwayat keluarga
Apabila ada riwayat keluarga yang terkena kanker, maka ada kemungkinan terserang kanker ginjal. Risikonya meningkat sangat tinggi jika yang terkena kanker adalah saudara kandung.
9. Terkena bahan kimia tertentu
Bahan kimia seperti asbes, kadmium, benzena, pelarut organik, atau herbisida tertentu bisa memicu terjadinya kanker ginjal
10. Mengalami limfoma
Untuk alasan yang tidak diketahui, ada peningkatan risiko kanker ginjal pada pasien dengan limfoma.
Advertisement