Wasiat Ruben Onsu
Pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah sedang mengalami ujian. Keduanya sama-sama mengidap penyakit serius di bagian kepala. Ibu tiga anak ini diketahui mengidap penyakit langka di bagian batang otak. Sarwendah bahkan harus menjalani operasi karena menderita kista. Sedangkan Ruben Onsu menolak untuk menjelaskan lebih detail penyakit yang tengah diidapnya.
Diterpa kondisi yang sedang tak baik, pemilik usaha kuliner ayam geprek ini mengaku telah menyiapkan wasiat untuk keluarga. Bahkan pesan itu sudah dipersiapkan Ruben Onsu jauh sebelum dirinya sakit.
"Gue sudah mempersiapkan itu Mel, karena gue sudah tahu jika Tuhan punya mau, enggak ada yang bisa menghalangi," kata Ruben Onsu dikutip dari YouTube Melaney Ricardo, Senin 20 Juni 2022.
Pemilik nama asli Ruben Samuel Onsu akui sudah mempersiapkan wasiat untuk keluarganya. Host Browis Trans TV ini menitipkan pesan kepada putranya, Betrand Peto. Sambil menahan tangis, Ruben Onsu menyampaikan pesannya tersebut.
"Jika suatu saat ayah nggak ada nanti, Onyo (sapaan Betrand Peto) udah tahu tugasnya dan hal-hal yang nggak boleh dilakukan," ucap Ruben Onsu.
Sambil berlinang air mata, pria berusia 38 tahun itu juga berpesan kepada Betrand Peto menjaga kedua adiknya yaitu Thalia Putri Onsu dan Thania Putri Onsu serta sang ibu dalam keadaan apa pun.
"Titip bunda, Thalia, Thania, jaga mereka cintai mereka seperti ayah mencintai mereka" imbuh kakak Jorgie Onsu itu.
Suami Sarwendah ini mengatakan banyak faktor yang membuatnya mempersiapkan wasiat dan menitipkan banyak pesan terakhir untuk keluarganya. Salah satu yang mendorongnya melakukan hal tersebut adalah teman-temannya yang sudah terlebih dahulu meninggal.
Netizen pun turut khawatir dengan penyakit yang diidap pasangan suami istri itu. Mereka lantas mendoakan agar penyakit keduanya bisa disembuhkan.
"Semoga Onyo bisa menjalankan tugas dari ayahnya untuk bunda dan adik-adiknya. Semangat ya Ruben dan Wendah," tulis netizen.
"Semoga ayah Ruben dan bunda Sarwendah diberikan kesembuhan total, panjang umur dan diangkat penyakitnya," tambah seorang netizen.
"Janganlah ngebuat kami nangis se Indonesia lagi," komentar netizen.
Advertisement