Warga PSHT Ranting Mojoroto Kota Kediri, Gelar Tradisi Sungkeman
Suasana haru dan penuh khidmat terlihat saat prosesi penerimaan calon warga Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT). Puluhan calon warga PSHT Ranting Mojoroto, Cabang Kota Kediri harus melaksanakan tradisi sungkeman kepada orang tua mereka.
Acara yang berlangsung di Lapangan latihan PSHT unit Lebak Tumpang ini merupakan bagian dari tradisi dan proses spiritual perguruan pencak silat yang telah melahirkan banyak atlet di kancah Nasional dan Internasional tersebut.
Wakil Ketua PSHT Ranting Mojoroto, Cabang Kota Kediri, Miftaqul Ulum, menyampaikan, bahwa kegiatan sungkeman menjadi tradisi tahunan sebelum calon pendekar PSHT melakukan pengesahan pada akhir pekan ini.
Jika pada tahun sebelumnya upacara sungkeman dilakukan di kediaman masing-masing.Namun, kali ini PSHT Ranting Mojoroto mengemas berbeda dan baru pertama kali, mengelar acara yang dilakukan secara terpusat di satu lokasi tersebut.
“Kegiatan ini sengaja kami lakukan agar kami dapat melihat secara langsung, dan menambah nilai sakral, serta sebagai bentuk terima kasih seorang anak kepada orang tuanya yang telah melahirkan dan mengizinkan mereka bergabung di PSHT,” ujarnya, Jumat 12 Juli 2024 malam.
Agenda sungkeman para calon pendekar PSHT Ranting Mojoroto diikuti oleh 69 orang siswa PSHT baik di jalur reguler maupun privat. Saat prosesi sungkem berlangsung, tidak lupa para orang tua ini juga mendoakan yang terbaik bagi sang anak. "Respon orang tua dengan kegiatan yang kami selenggarakan dapat diterima dengan baik. Terlebih dapat mempererat hubungan anak dengan orangtuanya,” kata pria yang akrab disapa Mas Ulum.
Masih kata mas Ulum, ia berharap kegiatan sungkeman tidak hanya dilakukan saat jelang pengesahan warga namun juga dapat diterapkan secara rutin dalam keseharian warga PSHT. Melihat begitu banyak yang antusias, dirinya berharap kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan setiap satu tahun sekali "Saya berharap agar kegiatan ini dapat dilakukan setiap tahun khususnya di Ranting Mojoroto Kota Kediri,” harapnya.
Advertisement