Wapres Ingatkan Hari Raya Nyepi Jadi Refleksi Diri Hadapi Corona
Wakil Presiden, KH Ma'ruf Amin, mengucapkan selamat Hari Raya Nyepi kepada umat Hindu yang akan merayakannya, Rabu 25 Maret 2020.
Meskipun perayaan hari Nyepi berada di tengah keprihatinan akan merebaknya wabah virus corona, Wapres berharap jangan sampai mengurangi kekhusukan menyambut hari raya ini.
"Hari raya saat yang indah merefleksi diri untuk menuju kehidupan yang lebih baik," Ma'ruf di Kantor Wapres Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Selasa 24 Maret 2020.
Wapres mengingatkan di tengah keprihatinan ini jangan sampai membuat kita lemah dan tidak mampu berbuat apa-apa. Bangsa Indonesia harus tetap tegar, berikhtiar dan berdoa supaya wabah corona ini cepat berakhir.
"Kepada umat Hindu sekali lagi saya mengucapkan selamat hari Nyepi tahun baru saka 1942," ujar KH Ma'ruf Amin.