Walikota Eri Minta Surabaya Tidak Ada Perpecahan Karena Pemilu
Walikota Surabaya, Eri Cahyadi mengingatkan agar tidak terjadi perpecahan pada Pemilu 2024. Karena itu, Eri meminta agar seluruh pihak saling menjaga kedamaian.
"Saya tidak ingin ada perpecahan antar warga hanya gara-gara pileg (pilihan legislatif) dan pilkada (pemilihan kepala daerah). Jaga stabilitas," kata Eri, Sabtu, 18 Maret 2023.
Eri berharap, agar seluruh masyarakat Surabaya tidak terpengaruh dengan fitnah, agar supaya tidak terjadi perpecahan antar golongan selama berlangsungnya Pemilu 2024.
"Iki (ini) Surabaya, jangan ada fitnah dan jangan saling menjatuhkan. Iki kudu dijogo kabeh, ojok pecah (ini harus dijaga semua, jangan pecah)," katanya.
Eri meminta kepada Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) turut andil dalam menyukseskan pesta demokrasi, dengan menjaga kerukunan masyarakat.
"Saya yakin LPMK di Surabaya mampu meminimalisir kabar angin, dan menjaga stabilitas kampungnya masing-masing," ujar dia.
Sementara itu, Ketua Forkom LPMK Surabaya, Setio Slamet Harijadi mengatakan, akan selalu membantu menyampaikan seluruh program Pemerintah Kota (Pemkot) ke seluruh masyarakat.
"Tugas kita yang penting membantu warga Surabaya. Saya instruksikan (ke anggota LPMK), kita harus satu suara, satu komando," kata Setio.
Setio mengungkapkan, anggota LPMK bisa hadir untuk memberi solusi, apabila ada permasalahan di tengah masyarakat. Terutama terkait dengan berlangsungnya Pemilu 2024.
"Paling penting saya tekankan ke seluruh LPMK se-Surabaya, kalau ada permasalahan di wilayah jangan salahkan lurah, camat, karena kita mitra. Ayo kita duduk bicarakan cari solusi baik gimana," jelasnya.
Advertisement