Wakil Bupati Pasuruan Minta ASN Dispora Hindari Praktik Suap
Wakil Bupati Pasuruan KH Mujib Imron bersyukur atas prestasi olahraga yang membanggakan. Namun demikian, Gus Mujib, sapaannya, mengimbau seluruh staf khususnya di dinas pemuda dan olah raga jangan jumawa dengan prestasi yang diperoleh selama ini.
"Tidak cukup hanya dengan rasa bersyukur, tetapi harus diiringi dengan peningkatan kinerja dan kualitas SDM. Sehingga apa yang dikerjakan selain menjadi ibadah juga bermanfaat bagi orang banyak," katanya saat melakukan kegiatan pembinaan di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Pasuruan, Senin, 21 Januari 2020.
Ditambahkan Gus Mujib, ASN lebih berhati-hati dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya serta menghindari praktek gratifikasi dan suap. Ia juga mewanti-wanti kepada seluruh pegawai agar melakukan klarifikasi terlebih dahulu terhadap oknum yang mengatas namakan Bupati dan Wakil Bupati Pasuruan dalam hal apapun.
"Saya juga berharap, bagi seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan untuk lebih berhati-hati pencatutan dan apapun itu. Terutama terkait pemenangan proyek. Jika semisal ditemukan seperti itu, silahkan diklarifikasi terlebih dulu kepada yang bersangkutan, baik saya ataupun Pak Bupati," katanya.
Kinerja Tenaga Harian Lepas (THL) di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintah Kabupaten Pasuruan juga menjadi sorotan Gus Mujib. Dari segi komposisi, jumlahnya jauh lebih banyak dari pegawai yang berstatus ASN.
"Untuk teman-teman THL, mohon ditingkatkan kinerjanya. Karena mulai tahun ini akan ada penilaian dan evaluasi dari kinerja. Jadi mohon tingkatkan dan maksimalkan kinerja Anda," katanya.
Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Pasuruan, Anang Saiful Wijaya menyampaikan ada beberapa sorotan, terutama terkait aset yang menjadi wewenang dari Dispora, seperti Gedung Olahraga (GOR) Raci dan beberapa stadion.
"Mohon diperiksa lagi, terutama dalam hal kondisi rumput di stadion dan kebersihan toilet di area stadion. Jadi mohon diperhatikan dan menjadi fokus di Dispora ini," katanya. (sumber: www.pasuruankab.go.id)