Tiga Bakal Calon Pilbup Kediri dari Gerindra Jalani Uji Publik
Tiga bakal calon dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Kediri menjalani uji publik internal partai, sebagai tahapan proses penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2020, Sabtu 25 Januari 2020. Tahapan uji publik ini menjadi proses terakhir penjaringan, sebelum hasilnya disampaikan pada DPD Gerindra Jawa Timur.
Tiga bakal calon yang dimaksud tersebut antara lain Wakil Bupati Kediri Masykuri, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Kediri Mujahid, dan Kepala Desa Tarikan Supadi.
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kediri Arif Junaidi mengatakan jika uji publik merupakan tahap ketiga dalam proses penjaringan, untuk mendapatkan rekom dari DPP. Ketiga peserta uji publik sebelumnya telah melalui sejumlah tahapan, seperti wawancara dan fit and proper test. “Insyaallah besok kami sudah menghadap Pak Ketua DPD Provinsi Jawa Timur, " jelas Arif Junaidi.
Teknis uji publik yang dilakukan, yakni Partai Gerindra memberi kesempatan kepada tiga bakal calon Bupati Kediri untuk menyampaikan visi misi mereka dihadapan sejumlah kader partai.
Setelah penyampaian visi misi selesai, pihak DPC Partai Gerindra memberikan kesempatan kepada kadernya untuk memilih satu dari ketiga bakal calon.
"Itu memang uji publik harus kami laksanakan, karena sebelum kami informasikan kepada masyarakat Kediri, tentunya kader kami harus tahu lebih dulu. Hari ini (tiga calon) kami perkenalkan kepada kader, mulai dari DPC, PAC, ranting , anak ranting dan sayap sayap partai," kata Arif Junaidi.
Setelah tahapan selesai, pihaknya akan mengakumulasi kemampuan ketiga bakal calon, sejak tahapan pertama , kedua hingga tahapan ketiga.
"Mudah mudahan rekom sebelum tanggal 15 Febuari 2020 sudah turun," singkatnya.
Arif mengaku jika pihaknya belum melakukan komunikasi dengan partai lain. Arif sadar jika partainya hanya mendapat 5 kursi di dewan. Maka dari itu, untuk dapat mengusung bakal calon Bupati Kediri, pihaknya harus berkoalisi dengan partai lain.
"Partai pengusung harus minimal 10 kursi, tanpa 10 kursi saya tidak bisa membawa rekom itu ke DPP, " jelasnya.
Ia berharap, akhir Febuari 2020, akan muncul satu nama yang akan diusung sepenuhnya oleh Partai Gerindra untuk maju sebagai Calon Bupati Kediri 2020.
Advertisement