Viral, Puluhan Unta Terjebak Badai Salju di Arab Saudi
Sebuah video viral di twitter, Jumat, 19 Februari 2021. Video yang diunggah diakun @Joyce_Karam itu memperlihatkan sejumlah unta terjebak dalam badai salju di Arab Saudi saat musim dingin.
"Woah. Heavy snow storm is underway in Tabuk in #Saudi Arabia. These camels...look so confused," tulis Karam dalam twitnya.
Hingga Jumat, 19 Februari 2021 sore, akun tersebut telah diretwit sebanyak 8.700 kali dan disukai lebih dari 16.500 oleh pengguna Twitter lainnya.
Rekaman video itu menunjukkan beberapa unta yang tidak biasa diterpa hujan salju sedang meringkuk diam. Lokasi ditemukannya unta tersebut berada di luar kota Tabuk, Arab Saudi.
Berdasarkan laporan dari seorang turis yang datang dari Uni Emirat Arab, ia datang untuk menyaksikan hujan salju di Tabuk. Biasanya hujan salju jarang terjadi di daerah pegunungan di sekitar Tabuk tetapi sangat kontras dengan kondisi kering seperti gurun di tempat lain di wilayah tersebut.
Sebelumnya, Otoritas Arab Saudi mengeluarkan peringatan cuaca termasuk potensi badai petir, hujan salju, dan angin kencang di sebagian besar negara pada Rabu, 17 Februari 2021.
Pakar cuaca Arab Saudi, Abdullah Al-Misnad menyampaikan, salju di wilayah Tabuk akan membuat garis salju permanen turun menjadi 1.000 meter. Pada Januari, salju tebal menyelimuti wilayah Aseer, yang berada di sebelah selatan kota Mekkah di sepanjang pantai Laut Merah.
Peristiwa cuaca tersebut dikatakan sebagai yang pertama kali dalam lebih dari 50 tahun salju turun di sana.
Sementara itu, hujan salju juga menimpa wilayah Yordania Utara. Di negara tersebut setinggi salju mencapai 20 cm yang turun pada pekan ini di Amman. Karena kondisi cuaca yang buruk, akibatnya negara itu menutup sekolah dan universitas dan penangguhan program vaksinasi Covid-19.
Angin kencang juga melanda Yordania disertai dengan badai Joyce yang membawa embusan angin dengan kecepatan lebih dari 100 km/jam ke Yordania dan Lebanon. Kekuatan angin ini menyebabkan penutunan suhu yang tajam.
Berdasarkan pemberitaan Arab News, angin kencang mematikan aliran listrik di sebagian besar Lebanon, memaksa warga Lebanon bergantung pada generator selama berjam-jam.
Kantor Berita Nasional melaporkan, Tim Penyelamat menarik empat pengendara dari mobil mereka yang tertutup salju. Selain itu, salju setinggi 15 cm turun di Suriah. Adapun ibu kota Damaskus mengalami hujan musim dingin yang pertama pada tahun ini.