Viral Lokomotif Kereta di Malang Gilas Motor, ini Kata PT KAI
Sebuah video pendek berdurasi enam detik viral di media sosial. Video yang diunggah oleh akun Instagram @malangrayanews tersebut menggambarkan lokomotif kereta api di Jalan Halmahera menggilas satu unit sepeda motor yang terparkir di jalur rel kereta.
Terkait hal tersebut, Manajer Humas KAI Daop 8 Surabaya Luqman Arif, mengatakan bahwa kejadian itu berlangsung pada Jumat, 1 Oktober 2021, sekitar pukul 12.50 WIB.
Saat itu, kata dia, rangkaian lokomotif berangkat dari Stasiun Kota Lama menuju arah Jagalan untuk bongkar muat bahan bakar minyak (BBM).
"Jadi lokomotif dari Stasiun Malang Kota Lama ketika mengambil rangkaian ke Depo Pertamina di daerah Jagalan," ujarnya pada Minggu, 3 Oktober 2021.
Lebih lanjut Luqman mengatakan, sebelum lokomotif menabrak motor dengan jenis matic tersebut, masinis kereta sudah membunyikan klakson berkali-kali agar pemilik segera memindahkan motor tersebut.
"Jadi masinis sesuai peraturan sudah membunyikan klakson secara berulang-ulang sebagai peringatan. Dari keterangan warga, peringatan dihiraukan. Jadi memang pemilik motor itu memarkir sembarangan di jalur kereta api," katanya.
Luqman mengatakan, sesuai Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2007 tentang perkeretaapian, jalur rel memang harus streril dari berbagai macam kendaraan karena dapat membahayakan nyawa seseorang.
"Kalau kami menyesalkan dan semoga tidak diulangi lagi, karena itu membahayakan jalur kami," ujarnya.
Pasca kejadian tersebut, ujar Luqman, pemilik motor tersebut berdasarkan keterangan warga langsung pergi mengambil motornya. Pihaknya pun hingga saat ini tidak tahu motif dari salah satu warga yang memarkir motornya di tengah rel kereta api tersebut.
"Pemilik motor itu kami tidak tahu. Karena setelah kejadian itu, ada petugas menanyakan ke warga, mereka tidak tahu pemiliknya. Setelah ditabrak itu pemiliknya langsung pergi. Entah merasa bersalah atau takut, kami tidak tahu," katanya.
Advertisement