Viral, Kisah Haru Gadis Cilik Belajar di Stasiun Kereta Tiap Malam
Di beberapa negara, kemiskinan masih menjadi penghalang banyak anak untuk belajar dengan nyaman. Di salah satu sudut stasiun di Uttar Pradesh, negara bagian India, misalnya, viral sebuah foto anak gadis yang belajar dengan memanfaatkan penerangan lampu stasiun.
Uttar Pradesh, merupakan negara bagian dengan populasi penduduk terbesar di India. Berbatasan dengan Nepal, kawasan itu memang memiliki jumlah penduduk miskin yang cukup besar.
Foto seorang gadis kecil yang belakangan dikethaui bernama Divya ini viral setelah seorang pria bernama Rajesh Kumar Singh memotretnya ketika Divya sedang belajar di stasiun. Postingan tersebut pun jadi viral karena banyak netizen yang merasa tersentuh saat melihat Divya yang tengah asyik belajar di Stasiun.
Setiap malam, Divya memang pergi ke stasiun kereta yang tak jauh dari rumahnya untuk menyelesaikan tugas sekolah. Ia akan berjalan ke stasiun di Uttar Pradesh, membawa tas berisi buku-buku catatan.
Divya kemudian akan duduk di lantai stasiun dan berkonsentrasi pada tugasnya. Ia juga tampak tak memperhatikan orang-orang yang melihatnya dan terus serius menulis.
Rupanya, Divya tinggal di lingkungan yang miskin dan tak ada listrik di rumah mereka. Agar bisa menyelesaikan tugas pekerjaan rumah untuk sekolahnya, ia pun pergi ke stasiun karena lampunya bisa digunakan Divya untuk belajar. (wah)
Advertisement