Viral Aparat Injak Kepala Warga Papua, TNI AU Minta Maaf
TNI Angkatan Udara menyampaikan permintaan maaf kepada publik, setelah video berisi dua oknum TNI AU menginjak warga Papua di Merauke, viral. Dua oknum TNI AU itu kini juga ditahan satuannya.
Kronologi Peristiwa
Kepala Dinas Penerangan TNI AU, Marsma Indan Gilang Buldansyah membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, kejadian itu berlangsung pada Senin, 26 Juli 2021.
Insiden bermula dari keributan anrara warga Papua dengan salah satu pemilik warung. Akibat ribut itu, dua anggota TNI AU lalu datang ke warung bermaksut untuk melerai keributan itu.
Alih-alih membawa perdamaian, dua oknum TNI AU lantas melumpuhkan warga Papua dengan merobohkannya di trotoar, menginjak punggung dengan lutut, sementara satu oknum lain menginjak kepala warga Papua dengan sepatu larsnya.
TNI AU Minta Maaf
Tindakan tersebut lantas direkam oleh warga dan viral di media sosial. Netizen pun memprotes tindakan TNI AU yang disebut tidak manusiawi dan keterlaluan.
Akibatnya, TNI pun menyampaikan permohonan maaf kepada publik. TNI AU menyatakan meminta maaf kepada publik atas kejadian yang disebutnya sebagai tindakan salah paham.
"Menyikapi insiden salah paham antara oknum dua anggota Pomau Lanud Merauke dan warga di sebuah warung makan, di Merauke, Senin (26/7), TNI AU menyatakan penyesalan dan permohonan maaf," kata Gilang kepada suara.com, Selasa 27 Juli 2021.
Dua Oknum TNI AU Ditahan
Selanjutnya, Gilang menyebut jika dua oknum TNI AU itu kini ditahan dan dalam pengawasan Komandan Lanud Johannes Abraham Dimara di Merauke.
Dua oknum TNI AU pelaku kekerasan terhadap warga Papua juga sedang menjalani penyelidikan. "Proses penyidikan sedang dilakukan oleh Pomau Lanud Merauke," katanya.
Gilang juga memberikan pernyataan jika TNI AU akan memberikan hukuman sesuai dengan tingkat kesalahannya, usai menginjak kepala warga Papua tersebut."TNI AU tidak segan-segan menghukum sesuai tingkat kesalahannya," katanya.
Video Viral Injak Kepala
Sebelumnya, video singkat berisi dua oknum TNI AU menginjak kepala seorang warga Papua, viral di media sosial. Terlihat dua oknum TNI AU berseragam dinas, melumpuhkan warga Papua dan merobohkannya di atas trotoar.
Terlihat lutut oknum TNI AU menekan punggung warga Papua, dan satu oknum lain menginjak kepala warga Papua yang sudah dalam kondisi tak berdaya itu.