Vingegaard Juara Etape 11 TdF Sekaligus Rebut Yellow Jersey
Pembalap Jumbo Visma Jones Vingegaard berhasil mengukir kemenangan besar di etape 11 Tour de France 2022, Rabu 13 Juli 2022 waktu setempat. Dengan sukses ini, Vingegaard berhasil merebut yellow jersey dari pimpinan lomba sebelumnya, Tadej Pogacar.
“Jika saya tidak mencoba apa pun di sini. Kemungkinan saya jadi yang kedua lagi. Jadi saya putuskan untuk mencoba sesuatu dan berusaha meraih kemenangan.”
“Dan ini kami lakukan hari ini. Sekaligus menunjukkan mentalitas tim kami. Itu sangat luar biasa untuk saya dan tim!” buka Vingegaard.
Kemenangan ini termasuk spektakuler. Karena tim Jumbo Visma bekerja keras untuk bisa mengantarkan Vingegaard juara etape.
Tidak hanya juara etape, pembalap asal Denmark ini juga berhasil menggulingkan Tadej Pogacar (UAE Team Emirates) dari puncak klasemen GC. Vingegaard berhak atas yellow jersey.
Tak tanggung-tanggung. Saat di puncak Col du Granon, tempat finis etape 11 ini, Vingegaard berhasil meninggalkan Pogacar hampir tiga menit dan pembalap Slovenia ini finis di peringkat ketujuh!
Posisi kedua diraih oleh Nairo Quintana (Artea Samsic) yang tertinggal 59 detik. Sedangkan podium ketiga diisi oleh Romain Bardet (Team DSM) yang tertinggal 1 menit 10 detik dari Vingegaard.
Membuat banyak perubahan di klasemen general classification. Vingegaard memimpin 2 menit 16 detik dari Romain Bardet (Team DSM). Sedangkan Pogacar melorot ke peringkat ketiga dengan selisih waktu 6 detik dari Bardet.
Memang etape 11 ini adalah salah satu etape terberat di TdF tahun ini. Pembalap harus melewati 151 km dari Albertville ke Col du Granon.
Terdapat dua tanjakan dengan kategori HC. Yakni Col du Galibier sepanjang 17 km. dengan gradien rata-rata 6,8 persen. Lantas terakhir tanjakan Col du Granon dengan panjang 11 km dengan gradien rata-rata 11 persen.
Balapan kali ini berlangsung seru, karena Pogacar tidak dibantu rekan satu tim-nya, George Bennett yang harus absen gara-gara terdeteksi Covid-19.
Dirinya dikepung pembalap Jumbo Visma. Dan karena Pogacar sendirian, maka dia kehabisan banyak tenaga. Tim Jumbo Visma yang dikomando oleh Primoz Roglic dan Jones Vingegaard ini sering melakukan manuver melepaskan diri dari peloton. Lantas mengejar kelompok breakaway. Van Aert (Jumbo Visma) juga berada di kelompok breakaway ini.
Sehingga, saat memasuki tanjakan terakhir Col du Granon, Pogacar sudah kehabisan tenaga. Sementara Vingegaard melaju secepat mungkin meninggalkan pembalap-pembalap breakaway di tanjakan ini. Akhirnya Vingegaard pun menyelesaikan etape ini dalam waktu 4 jam 14 menit 12 detik.
Selanjutnya, Kamis 14 Juli 2022 waktu setempat etape 12 akan berjalan dari Briancon menuju puncak Alpe d’Huez. Total sejauh 165 km dan terdapat tiga tanjakan kategori HC yakni Col du Galibier, Col du la Croix, dan Alpe d’Huez.
Hasil juara Tour de France etape 11 (top ten)
1 | Jonas VINGEGAARD | Jumbo-Visma | 4:18:02 |
2 | Nairo QUINTANA | Team Arkéa Samsic | 0:59 |
3 | Romain BARDET | Team DSM | 1:10 |
4 | Geraint THOMAS | INEOS Grenadiers | 1:38 |
5 | David GAUDU | Groupama – FDJ | 2:04 |
6 | Adam YATES | INEOS Grenadiers | 2:10 |
7 | Tadej POGAČAR | UAE Team Emirates | 2:51 |
8 | Alexey LUTSENKO | Astana Qazaqstan Team | 3:38 |
9 | Steven KRUIJSWIJK | Jumbo-Visma | 3:59 |
10 | Warren BARGUIL | Team Arkéa Samsic | 4:16 |
Klasemen general classification setelah 11 dari 21 etape (top ten)
1 | Jonas VINGEGAARD | Jumbo-Visma | 41:29:59 |
2 | Romain BARDET | Team DSM | 2:16 |
3 | Tadej POGAČAR | UAE Team Emirates | 2:22 |
4 | Geraint THOMAS | INEOS Grenadiers | 2:26 |
5 | Nairo QUINTANA | Team Arkéa Samsic | 2:37 |
6 | Adam YATES | INEOS Grenadiers | 3:06 |
7 | David GAUDU | Groupama – FDJ | 3:13 |
8 | Aleksandr VLASOV | BORA – hansgrohe | 7:23 |
9 | Alexey LUTSENKO | Astana Qazaqstan Team | 8:07 |
10 | Enric MAS | Movistar Team | 9:29 |
Advertisement