Vinales Berpisah Lebih Cepat dengan Yamaha, Ini Kerugiannya
Yamaha dan Maverick Vinales memutuskan berpisah lebih cepat dari rencana semula. Pembalap Spanyol itu sepakat menyudahi kontraknya dengan Yamaha, Jumat 20 Agustus 2021.
Padahal, semula kerja sama Manverick Vinales dan Yamaha baru berakhir saat balapan musim ini selesai. Namun, kini Vinales tak akan membalap bersama Yamaha pada sisa seri MotoGP 2021.
Maverick Vinales juga mengucapkan terima kasih kepada Yamaha atas kerja sama yang terbina selama 4,5 tahun.
“Saya sangat berterima kasih kepada Yamaha atas kesempatan besar ini. Saya juga berterima kasih atas dukungan yang mereka berikan kepada saya selama 4,5 tahun balapan ini dan akan melihat ke belakang dengan bangga atas hasil yang kami capai bersama," tutur Vinales.
"Saya akan selalu sangat menghormati Yamaha dan mendoakan yang terbaik untuk mereka."
Sebagai pengganti, Cal Crutchlow akan mengisi tempat Vinales di Grand Prix Inggris akhir pekan depan. Namun, belum ada yang dikonfirmasi mengenai siapa yang akan membalap bersama Fabio Quartararo setelah itu.
Dari hitungan Speedweek, kerugian yang dialami Maverick Vinales jika tak tampil pada sisa balapan MotoGP 2021 plus keputusannya untuk mengakhiri kontrak bersama Yamaha pada musim 2022 mencapai 10 juta euro atau 169 miliar.
Satu-satunya kabar baik, Maverick Vinales sudah menerima kontrak dari Aprilia untuk MotoGP 2022. Namun masih menurut Speedweek, eks pembalap Suzuki itu harus menerima nilai kontrak yang jauh lebih rendah dibanding yang ia dapatkan di Yamaha.
Diyakini Maverick Vinales hanya mendapat kontrak 1,5 juta euro per tahun bersama Aprilia di MotoGP 2022.
Advertisement