Video: Parade Militer HUT Korea Utara Ke-70
Megah dan akbar. Itulah gambaran HUT Korea Utara (Korut) ke-70 di alun-alun Kim Il Sung, wilayah pusat Pyongyang yang dinamai sesuai nama pendiri Korut, pada Minggu 9 September 2018.
Pasukan, artileri hingga tank berparede melewati pimpinan negara komunis Kim Jong Un. Pesawat terbang dengan jejak asap berwarna juga tampil selama pawai HUT tersebut.
Kim Jong Un menyaksikan parade militer itu bersama Ketua Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional (NPC) Li Zhanshu. Keduanya melambaikan tangan ke peserta parade dan tamu undangan.
Hadir pula pejabat tinggi ketiga dari Partai Komunis China yang berkuasa, dan Valentina Matviyenko, Ketua Federasi Rusia.
Namun, perayaan HUT kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Rezim ini menampilkan perkembangan ekonomi hingga seni budaya.
Mereka menahan diri untuk tidak memamerkan rudal-rudal paling canggih yang telah menjadi target sanksi internasiona. Rudal balikstik antarbenua (ICBM) pun tak terlihat.
Kim Jong Un seolah ingin meyakinkan masyarakat internasional bahwa Korut bersedia untuk fokus pada pekerjaan pembangunan negara dan upaya sipil untuk membangun ekonomi negara.
Tetapi laporan intelijen Amerika Serikat (AS) menunjukkan bahwa Korut terus memproduksi bahan fisil dan membangun roket. Pada Agustus lalu, pemerintah AS mengeluarkan sanksi baru terhadap dua pejabat tinggi Korut.
Pada tahun-tahun sebelumnya, para pimpinan Korut kerap menyombongkan rudal jarak jauh dan pencapaian nuklir dibanding ekonomi dan budaya negara.
Misalnya saja pada parade 105 tahun kelahiran Kim Il Sung, pada April 2017, berbagai tank, rudal dan ribuan personel militer ikut dilibatkan.
Perbedaan mencolok lainnya, kali ini sekitar 140 jurnalistik asing diizinkan untuk meliput peristiwa yang berkaitan dengan peringatan pendirian Korut, termasuk parade militer di jantung ibu kota dan pameran permainan (games) di Stadion May Day di Pyongyang. (yas)