VIDEO: Njungkel...!! Pelatih Brasil Cedera di Laga Lawan Kosta Rika
Boleh bergembira, tapi lihat usia. Jika tidak, bisa bernasib sial seperti Pelatih Brasil Tite. Pria berusia 57 tahun itu, terkena cedera gara-gara ingin ikut merayakan selebrasi saat Brasil menang atas Kosta Rika, 2-0, Jumat 22 Juni 2018.
Wajar jika Tite tak bisa menahan luapan gembira. Sepanjang pertandingan, dia dibuat tegang. Brasil baru bisa mencetak gol pembuka di masa injury time babak kedua yang dicetak Philippe Countinho.
Sontak, seluruh penghuni bench cadangan berhamburan keluar untuk ikut merayakan selebrasi. Sial bagi Tite, saat ikut berlari dia terjungkal. Tampak dalam video, saat berlatih Tite bersengolan dengan kiper kedua Brasil, Ederson Moraes
Usai terjatuh, Ederson dan satu pemain Brasil menolongnya. "Otot sedikit tertarik dan merobek beberapa urat, saya ingin merayakan bersama mereka tapi saya cedera," kata Tite sambil tersenyum seperti dilansir dari ESPN.
Dalam laga itu akhirnya Brasil memetik kemenangan pertama di Piala Dunia 2018, dengan skor 2-0. Tite sendiri mengaku tidak kapok untuk ikut selebrasi lagi bersama pemainnya. Awas njungkel lagi...!! (tom)