Venna Melinda Belum Gugat Cerai, Tanda-tanda Rujuk?
Dua minggu pasca kejadian dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), Venna Melinda sampai saat ini belum juga gugat cerai suaminya, Ferry Irawan. Padahal, Venna Melinda dalam beberapa kesempatan padahal menyatakan akan segera mengurus cerai di Jakarta.
Venna Melinda kukuh tidak memaafkan Ferry Irawan yang kini mendekam di sel penjara Polda Jawa Timur, Jalan Ahmad Yani Surabaya. Perempuan kelahiran 29 Juli 1972 ini bahkan mengklaim akan menggugat cerai Ferry. Hal itu bolak-balik dia katakan, dari mulai di Polda Jawa Timur, podcast Deddy Corbuzier lewat sambungan telepon, sampai Venna Melinda muncul sebagai bintang tamu Pagi Pagi Ambyar di Trans TV.
Ibu tiga anak itu menyatakan bahwa dirinya akan mengurus perceraian pada 16 Januari 2023. "Insya Allah aku akan mengurus cerai hari Senin, aku harus sehat, harus.. harus... Demi anak-anak ya," kata perempuan berusia 50 tahun ini.
Hingga berita ini dibuat, ibunda dari aktor Verrell Bramasta, Athalla Naufal, dan Vania ini diketahui belum mendaftarkan gugatan ke Pengadilan Agama. Venna Melinda dilihat dari Instagram @vennamelindareal, tampaknya masih dalam masa pemulihan mengatasi trauma akibat dugaan tindak KDRT.
Syarat Cerai dari Ferry Irawan
Pihak Ferry Irawan dan bersama kuasa hukumnya hingga saat ini terus mengusahakan perdamaian dengan Venna Melinda. Langkah ini diupayakan agar Ferry Irawan bisa bebas dari tahanan juga statusnya sebagai tersangka kasus KDRT.
"Kita berbicara kasus yang ada di Polda Jawa Timur ya, dugaan tindak pidana KDRT. Ini bisa diselesaikan secara kekeluargaan," ucap Jeffry Simatupang.
Terkait perceraian rumah tangganya yang masih berusia 10 bulan, Ferry Irawan disebut ikhlas. Namun dengan satu syarat, yakni berpisah dengan baik-baik.
"Kalau pun harus berpisah, kalaupun tidak bisa dipertahankan rumah tangganya, berpisahlah dengan baik-baik. Itu aja. Jadi itulah yang disampaikan Pak Ferry kepada saya, kepada tim penasihat hukum," tandas Jerry Simatupang.
Ancam Bongkar Rahasia di Bogor, Diduga Terkait Athalla
Ferry Irawan mengaku akan membongkar aib Venna Melinda jika tak ingin berdamai soal kasus KDRT. Pihak Ferry Irawan ancam mengungkap kasus di Bogor jika Venna Melinda terus menyudutkan. Hal itu sebagai bentuk perlawanan Ferry Irawan karena dirinya dan keluarga terus disudutkan.
"Tapi pada saatnya, kalaupun harus terpaksa ya, sekali lagi saya mau katakan, bisa jadi, bisa jadi ya, kita akan buka kasus Bogor. Pertahanan terbaik adalah menyerang, mungkin ini waktunya. Kami masih buka peluang damai," ujar Jerry Situmorang.
Kasus di Bogor diduga berkaitan dengan Athalla Naufal, anak kedua Venna Melinda. Diketahui pada Februari 2022, Athalla Naufal didampingi Ferry Irawan saat menjalani pemeriksaan di Bogor. Hal itu terkait pengakuan Shannon Wong dianiaya orang tua selama 12 tahun.
Athalla Naufal diduga sebagai teman dekat pria yang membuat Shannon Wong berubah. Namun, saat diperiksa di Polres Bogor, Athalla Naufal mengaku bukan pacar Shannon Wong. Setelah kasus ini reda, Athalla dan Shannon justru go public pada Maret 2022, meski hubungan tersebut akhirnya kandas di bulan Juli.
Tampaknya dalam masalah tersebut masih tersimpan rahasia besar dari Venna Melinda. Sehingga membuat Ferry Irawan berani mengancam bakal membongkar kasus di Bogor. Kendati begitu, dari pihak Ferry Irawan belum ada penjelasan lebih detail terkait aib di bogor yang disinggung tersebut.
Advertisement