Uya Kuya Antar TKW Terlantar di Malaysia Pulang ke Bondowoso
H-2 Idul Fitri 1444 Hijriah, presenter Uya Kuya datang ke Bondowoso, Jawa Timur. Bukan berwisata ke Kawah Ijen atau memborong tape, tapi ia mengantar pulang Ibu Liana. Ia adalah tenaga kerja wanita (TKW) bermasalah di Malaysia. Asalnya Dusun Bodean, Desa Jambesari, Kecamatan Jambesari Darusollah, Bondowoso.
Presenter kondang bernama asli Surya Utama itu bersama rombongan Unit Gerak Cepat (Gercep) dan Ibu Liana menyempatkan mampir ke Pendapa Raden Bagus Assra Bondowoso. Mereka diterima Bupati Bondowoso, Salwa Arifin dan sejumlah kepala OPD Pemkab setempat.
Usai berbincang akrab dengan Bupati Salwa, Uya Kuya menjelaskan, rencananya Ibu Liana pulang ke Indonesia, pada 16 April 2023. Tapi, ia tidak mendapat tiket pesawat, sehingga Ibu Liana bersama TKI bermasalah lainnya baru pulang, pada 18 April 2023.
"Setelah itu, hari ini kami dan Ibu Liana terbang dari Jakarta ke Banyuwangi. Di Banyuwangi dijemput Kepala Dinsos P3AKB Bondowoso, naik mobil mengantar Ibu Liana ke anaknya di Desa Jambesari Bondowoso," jelas Uya Kuya, Rabu 19 April 2023.
Eks personel grup Tofu itu mengungkapkan, pemulangan TKI bermasalah yang terlantar di Malaysia tidak hanya Ibu Liana. Tapi, ada juga enam TKI asal Indramayu Jawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Kita bersama Unit Gercep saat ini sedang advokasi TKI bermasalah di Malaysia dalam rangka pemulangan dan pendampingan hukum. Kita ingin memulangkan lebih banyak TKI, tapi yang administrasi lengkap baru tujuh berhasil dipulangkan salah satunya Ibu Liana," ungkapnya.
Ibu Liana berangkat sebagai TKW di Malaysia secara ilegal. Akibatnya tidak ada yang bertanggung jawab ketika Ibu Liana terlantar di Negeri Jiran. Bahkan, ia hilang kontak dengan anaknya sekitar dua bulan saat berada di Malaysia.
Keberadaan Ibu Liana terlantar di Malaysia diungkap Uya Kuya. Lewat video pribadi Uya Kuya bertemu Ibu Liana di KBRI Kuala Lumpur Malaysia hingga viral di media sosial. Video viral ini membuat Ibu Liana akhirnya bisa dipulangkan ke Bondowoso dengan selamat.
Advertisement