Usai Sindir Artis Berhijrah, Komedian Uus Minta Maaf
Usai membuat status kontroversialnya di media sosial perihal artis berhijarah. Komedian Rizky Firdaus Wijaksana alias Uus akhirnya meminta maaf.
Melalui Instagram pribadinya, ayah satu anak ini menulis permohonan maafnya pada haters hingga tiga lembar. Dalam pernyataannya, Uus mengakui bahwa dirinya kerap menuai kontroversi publik.
"Maaf temen-temen. Kalo dari statement saya ada yang merasa tersinggung. Ada yang merasa ditujukan untuk ustad dan artis tertentu. Ada yang merasa saya salah. Ada yang merasa saya ada benarnya," tulis Uus dalam foto yang diunggah Selasa (15/5/2018) itu.
Pernyataan maaf tersebut diawali dengan membuat sindiran di medsos twitter dengan nama akun @uusbiasaajah. Sindiran ini ditujukan kepada semua artis yang berhijrah karena tidak mengucapkan belasungkawa atas kejadian tragedi pengeboman di Kota Surabaya.
Seperti biasanya, lontaran Uus langsung mengundang pro kontra warganet. Beberapa netizen bahkan merasa tersinggung dan melontarkan kalimat tak senonoh melalui kolom komentar media sosial instgramnya.
pria kelahiran 23 Desember 1990 ini, mengaku pasrah menghadapi respon publik yang tak memihak kepadanya.
"Maaf kalo cara saya kurang berkenan. Selebihnya saya serahkan sama teman-teman. Maaf kalo jadinya mau musuhan. Saya ngga pernah mau musuhan," pungkasnya.
Advertisement