Usai Heboh Video Syur Mirip Dirinya, Keponakan Prabowo Pemberkatan Pernikahan di Bali
Nama Aryo Hashim Djojohadikusumo sempat heboh dikaitkan dengan sebuah video syur mirip dirinya dengan dua model majalan pria dewasa.
Setelah kabar miring itu berlalu, diam-diam Aryo telah mengakhiri masa lajangnya.
Sepertinya tak banyak yang tahu karena tak banyak diberitakan, Aryo menikahi seorang wanita bernama Sachi Sophia, lewat pemberkatan nikah di Bali pada Sabtu, 4 Agustus lalu.
Pesta pernikahan tersebut dihadiri sejumlah figur publik, antara lain Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto Djojohadikusumo, musisi Ahmad Dhani dan istrinya Mulan Jameela, pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dll.
Foto-foto pemberkatan dan resepsi pernikahan Aryo dan Sachi pun beredar melalui media sosial Instagram. Jika mencari menggunakan tagar (hashtag) #sachiaryowedding, #sachiaryo, #aryosachiwedding, #aryosachi akan muncul foto-foto dan video terkait pesta pernikahan anak sulung pasangan Hashim Djojohadikusumo dan Anie tersebut.
Foto dan video lainnya juga diunggah oleh teman pasangan mempelai di Instagram @dharmaasthi.
Sementara itu, setelah pesta pernikahannya usai, Aryo malah belum sama sekali memposting foto-foto pernikahannya melalui akun Instagramnya @aryodjojo. Entah apa alasannya.
Sedangkan akun Instagram istrinya bernama @sachisophia tak dapat diakses karena di-setting private (pribadi).
Pasangan ini membuat laman Sachi & Aryo Wedding-Wedding Invitation and Reservation, sachiaryo.com, namun untuk mengaksesnya dibutuhkan kata kunci (password).
Sebelum menggelar penikahan, Aryo dan Sachi telah bertunangan pada bulan Oktober 2017. (yas)