Update Corona di Indonesia: Tambah 2.090, Positif Jadi 151.498
Jumlah kasus positif Covid-19 pada Sabtu 22 Agustus 2020, bertambah 2.090 sehingga total menjadi 151.498 kasus. Pasien sembuh ada tambahan 2.207 sehingga totalnya menjadi 105.198. Kabar duka, ada pasien meninggal sebanyak 94 orang dan jumlah korban meninggal menjadi 6.594 orang.
DKI Jakarta masih menjadi yang tertinggi dengan penambahan kasus corona sebanyak 588 orang. Sementara Jawa Timur berada di posisi kedua dengan 321 orang. Jawa Barat "menyumbang" 321 kasus baru. Disusul kemudian oleh Kalimantan Timur sebanyak 129 kasus, dan Jawa Tengah genap 100 orang positif corona per hari ini.
Meski demikian, ada provinsi di Indonesia yang melaporkan tidak ada kasus baru di wilayahnya. Namun sayangnya, hanya dua provinsi yang melaporkan nihil kasus corona baru, yakni Kepulauan Riau dan Gorontalo. Jumlah provinsi yang nihil kasus baru merosot jumlahnya. Biasanya dalam sehari ada lima hingga enam provinsi yang tidak melaporkan kasus baru corona.
Data Covid-19 di Indonesia kini dipublikasikan oleh Satuan Tugas Penanganan Covid-19 di https://www.covid19.go.id, dan laman Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui laman https://www.kemkes.go.id/.
Berikut detail sebaran 2.090 kasus baru corona, Sabtu 22 Agustus 2020:
1. Aceh: 70 kasus
2. Bali: 78 kasus
3. Banten: 42 kasus
4. Bangka Belitung: 4 kasus
5. Bengkulu: 1 kasus
6. DI Yogyakarta: 15 kasus
7. DKI Jakarta: 588 kasus
8. Jawa Barat: 134 kasus
9. Jawa Tengah: 100 kasus
10. Jawa Timur: 321 kasus
11. Kalimantan Barat: 33 kasus
12. Kalimantan Timur: 129 kasus
13. Kalimantan Tengah: 34 kasus
14. Kalimantan Selatan: 78 kasus
15. Kalimantan Utara: 1 kasus
16. Nusa Tenggara Barat: 14 kasus
17. Sumatera Selatan: 54 kasus
18. Sumatera Barat: 37 kasus
19. Sulawesi Utara: 71 kasus
20. Sumatera Utara: 73 kasus
21. Sulawesi Tenggara: 11 kasus
22. Sulawesi Selatan: 61 kasus
23. Sulawesi Tengah: 1 kasus
24. Lampung: 3 kasus
25. Riau: 63 kasus
26. Maluku Utara: 9 kasus
27. Maluku: 4 kasus
28. Papua Barat: 4 kasus
29. Papua: 33 kasus
30. Sulawesi Barat: 16 kasus
31. Nusa Tenggara Timur: 5 kasus
Advertisement