Upaya Pemkab Lumajang Promosikan Wisata Lewat Beauty of Lemongan
Pemkab Lumajang punya cara unik untuk mengenalkan keindahan alam di wilayahnya. Kali ini lewat event bagi pecinta sepeda atau gowes, Beauty of Lemongan.
Acara yang berlangsung pada Sabtu 23 Desember itu resmi diberangkatkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang Agus Triono. "Beauty of Lamongan adalah upaya kami untuk menggali potensi keindahan alam Lumajang terutama wilayah Tapal Kuda," katanya dikutip dari laman Pemkab Lumajang, Senin 25 Desember 2023.
Peserta beauty of Lamongan memulai gowesnya dari lapangan Kecamatan Randuagung. Sepanjang rute peserta gowes akan dihibur dengan pemandangan yang menyegarkan mata. Menampilkan suasana alam yang memesona. Mulai dari hamparan sawah, perkebunan, perbukitan, hingga sungai yang melintasi daerah.
Agus berharap goweser yang berpartisipasi dalam event tersebut bisa membagikan panorama Lumajang yang indah di media sosial masing-masing sehingga potensi daerah ini semakin dikenal luas dan menjadi destinasi favorit bagi para wisatawan.
"Kami berharap goweser setelah menikmati keindahan alam ini, bisa membagikan view panorama Lumajang di media sosial masing-masing, sehingga potensi daerah ini semakin dikenal luas dan menjadi destinasi favorit bagi para wisatawan," lanjutnya.
Sehingga beauty of Lemongan membawa semangat, selain menikmati keindahan alam dan berolahraga peserta juga bisa menjadi promotor pariwisata di Lumajang lewat media sosial masing-masing.