Uni Eropa akan Balas AS
Kepala Komisi Eropa Jean-Claude Juncker mengatakan ia berharap "perjanjian gencatan" pada Juli dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump, untuk menahan diri dari langkah pengenaan tarif otomotif, akan berlaku.
Namun, katanya, Uni Eropa juga akan menerapkan tarif serupa jika AS berubah haluan.
Trump telah menolak tawaran Uni Eropa untuk menghapuskan tarif pada mobil dan mengatakan kebijakan-kebijakan perdagangan Uni Eropa "hampir seburuk China," menurut laporan Bloomberg News, Kamis.
Juncker mengatakan kepada stasiun penyiaran Jerman, ZDF, pada Jumat bahwa Uni Eropa tidak akan membiarkan siapa pun menentukan kebijakan-kebijakan perdagangannya.
Jika Washington melanggar kesepakatan dan mengenakan tarif otomotif, ia mengatakan "kalau begitu, kita juga akan mengambil langkah yang sama," katanya. (an/afp)
Advertisement