Unggul Statistik, Alasan Aji Rekrut Leo Lelis Buang Alie Sesay
Persebaya Surabaya secara resmi telah mengakhiri kerja sama dengan pemain asingnya Mohamed Alie Sesay yang terpilih sebagai best eleven Liga 1 2021/2022. Sebagai gantinya, Leo Lelis didatangkan dari Persiraja Banda Aceh yang baru saja terdegradasi ke Liga 2.
Kedatangan Leo Lelis sempat ramai diperbincangkan karena tidak mampu menyelamatkan Persiraja dari jurang degradasi. Namun, itu bukan pertimbangan utama bagi Pelatih Persebaya Aji Santoso.
Justru, Aji mengaku, kepincut dengan penampilan Leo Lelis memenuhi apa yang menjadi keinginannya. "Saya ambil Lelis berdasar data statistik. Tidak hanya ambil comot. Yang pasti saya pantau setiap pertandingan bagaimana penampilan di lapangan. Apakah punya leadership? Cocok tidak dengan skema yang saya mainkan. Ini ada semua kriterianya. Dia punya leadership, dia build up bagus, dia punya free kick bagus, dia bisa cetak gol," terang Aji.
Tak hanya itu, mantan Pelatih Persela Lamongan itu menyebut jika dibandingkan dengan Alie Sesay penampilan Lelis justru lebih baik. Meskipun Alie Sesay juga tampil impresif bersama Persebaya.
Namun, Aji memiliki cara pandang lain yang menilai Alie bergabung dengan tim besar dan mendapat dukungan dari pemain yang menunjang performanya.
"Sedangkan Lelis, saya mohon maaf tidak menjelekkan tim Persiraja. Dia tim promosi, dia belum pengalaman di Liga 1 dan teman-temanya dia bermain tidak sebagus pemain Persebaya. Itulah yang bikin Alie muncul dapat penghargaan, tapi secara individu saya jamin Lelis gak kalah sama Alie, walaupun Alie bagus," pungkasnya.
Untuk itu, ia mengaku memiliki cara pandang sendiri untuk memilih pemain. Tidak melulu harus dari tim besar maupun pemain dengan nama besar yang didatangkan seperti keinginan suporter.
Walau begitu, apa pun yang menjadi masukan dari suporter yang menunjang tim akan dipertimbangkan. Namun, ia juga mengharap suporter untuk bijak dalam berkomentar.