UMM Gelar Vaksinasi Massal Covid-19, Target 5 Ribu Orang
Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menggelar vaksinasi massal pada 31 Juli hingga 1 Agustus 2021. Dalam gelaran vaksinasi massal tersebut UMM menyiapkan sebanyak 5 ribu kuota vaksin bagi civitas akademika hingga masyarakat umum.
Gesit sendiri merupakan akronim dari Gencar kampanyekan vaksinasi, Empati pada masyarakat, Sinergi dengan berbagai pihak, Insiatif, serta Terapkan prokes dengan ketat.
Penanggungjawab vaksinasi massal UMM, Zakarija Achmat mengatakan bahwa acara ini memiliki konsep yang berbeda dibandingkan vaksinasi di tempat lain. Seperti penampilan band dari alumni dan mahasiswa yang akan menghibur para nakes serta peserta. “Meski begitu, kami pastikan tidak akan membuat kerumunan dan menerapkan prokes dengan ketat,” ujarnya pada Sabtu 31 Juli 2021.
Zakaria mengatakan bahwa dalam program vaksinasi ini, UMM ujar dia ingin turut serta dalam langkah untuk menekan angka penularan virus corona di Malang. “Harapannya vaksinasi yang dilaksanakan oleh UMM ini mampu berkontirbusi dan menekan angka penularan Covid-19 di masyarakat luas,” katanya.
Ditambahkan oleh Rektor UMM, Fauzan mengatakan bahwa melalui program Gesit ini UMM ingin berkontribusi untuk mendukung langkah percepatan vaksinasi dari pemerintah pusat serta untuk menekan angka penyebaran Covid-19.
"UMM telah lama merespon serangan pandemi dengan membentuk tim Satuan Tugas (Satgas) khusus untuk menanganinya. Salah satunya adalah Mahasiswa Relawan Siaga Bencana (Maharesigana) yang terus membantu dalam segala aspek di masa pandemi," ujarnya.