Ular Sanca Besar Masuk Kandang Ayam Warga Kota Mojokerto
Seekor ular jenis sanca atau piton sepanjang empat meter ditangkap warga Kota Mojokerto dalam kandang ayam, Selasa 17 Januari 2023. Ular sanca ditangkap saat baru saja membunuh ayam milik warga.
Keberadaan ular sanca berukuran sebetis orang dewasa itu pertama kali diketahui oleh Edi Hartono 50 tahun, pemilik kandang ayam. Ia melihat ular melingkar dalam kandang yang berisi 4 ekor ayam kampung.
Hewan reptilia itu melilit 2 ekor ayam milik Edi hingga mati. Beruntung 2 ekor ayam lainnya masih bisa diselamatkan.
"Mau kasih makan (ayam), pas turun ke bawah lihat dalam kandang ada ular melingkar. Adek saya sudah dengar suara ayam mengerang gitu dari jam 05.00 WIB tadi," kata pemilik ayam, Edi Hartono kepada wartawan.
Karena merasa takut, pemilik ayam meminta bantuan ke beberapa tetangga yang berada di lingkungannya. Kemudian warga dibantu relawan berdatangan berusaha menangkap ular sanca itu dari kandang.
Warga sempat kewalahan saat berupaya melakukan penangkapan karena ukuran ular yang besar dan masih dalam kandang. Namun, akhirnya warga bisa menangkap ular sanca besar itu menggunakan karung goni dan tali rafia.