Tyas Mirasih Diceraikan Suami, Isu Selingkuh dengan Tengku Tezi
Pernikahan Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono resmi berakhir. Mereka dinyatakan cerai talak oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Putusan perceraian tersebut disahkan dalam sidang cerai yang beragendakan kesimpulan dari pihak Raiden Soedjono.
Dalam sidang, putusan perceraian itu diresmikan secara verstek karena Tyas Mirasih tidak pernah hadir secara prinsipal. "Iya kami dari kuasa hukum, hari ini telah menyampaikan kesimpulan secara tertulis. Sudah diterima oleh majelis hakim kemudian majelis hakim bermusyawarah," ujar kuasa hukum Raiden Soedjono, Bernard Pasaribu.
"Kemudian pada hari ini juga menjatuhkan putusan. Isi putusannya apa, mengabulkan permohonan cerai talak tersebut," lanjut Bernard.
Selain menetapkan putusan perceraian, perkara harta gono-gini juga dibahas dalam persidangan. Majelis hakim juga menetapkan harta gono-gini yang turut dilayangkan Raiden Soedjono dalam gugatannya.
Bernard Pasaribu menegaskan, hasil putusan harta gono-gini diserahkan pada Tyas Mirasih semuanya. Hal itu juga disetujui Raiden Soedjono sejak awal mengajukan permohonan talak ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
"(Harta gono-gini) sudah, sekalian dalam putusan tersebut. Sesuai dengan permohonan dan kesepakatan. Mengabulkan kesepakatan dan menyerahkan kepada Tyas. Iya semua diserahkan ke Tyas," jelas Bernard Pasaribu.
Meski demikian, terkait harta apa saja yang diserahkan Raiden Soedjono pada Tyas Mirasih, Bernard belum mau membeberkan. "Item-itemnya mungkin nanti tunggu ya, mungkin mereka secara bersama-sama atau salah satu mau kasih keterangan langsung ya," tutur Bernard.
Isu Perselingkuhan
Raiden Soedjono dalam perkara ini bertindak sebagai penggugat cerai. Dirinya mendaftarkan gugatan secara online pada Selasa, 3 Agustus 2021. Perkara gugatannya terdaftar dengan nomor 2663/PDT.G/2021/PA.JS.
Tyas Mirasih menikah dengan Raiden Soedjono pada 8 Juli 2017. Pernikahan yang berjalan selama empat tahun itu kini berakhir. Saat sidang cerai dengan Raiden Soedjono, Tyas Mirasih tidak pernah muncul. Hanya Raiden Soedjono yang sekali muncul dan tidak mau berkomentar banyak mengenai masalah rumah tangganya.
"Pada dasarnya gini, dari dulu rumah tangga kami nggak pernah jadi konsumsi publik. Begitu pun sekarang itu, sekian dari komen saya," tegas Raiden Soedjono saat ditemui usai persidangan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Dia juga ditanya soal adakah kehadiran orang ketiga di rumah tangga mereka. Raiden Soedjono memilih menghindari awak media dan segera masuk ke mobilnya.
"No comment," tegas dia.
Di sisi lain, ada seorang perempuan bernama Danisa Khairiyah. Ibu dua anak ini merupakan istri dari aktor Tengku Tezi. Aktor yang tenar berkat sinetron Ganteng-ganteng Srigala ini diketahui sebagai lawan main Tyas Mirasih di film Marley.
Danisa Khairiyah mencium gelagat aneh saat suaminya meminta untuk tidak menghubunginya sementara waktu. Lantaran sang suami ingin fokus untuk menjalani proses syuting Film pertama Tengku Tezi.
“Aku baru tahu suamiku selingkuh itu hari ini. Tapi aku sudah feeling enggak enak itu sejak dia syuting film Marley," ucap Danisa Khairiyah.
Saat ini, Danisa Khairiyah dan Tengku Tezi sedang melakukan proses cerai. Diketahui, pasangan ini menikah pada 27 September 2017. Resepsi pernikahan digelar pada 5 Mei 2018. Selama hampir 5 tahun menikah, pasangan ini dikaruniai dua orang anak.
Danisa Khairiyah merupakan mantan model. Pada 2016, dia menjadi finalis Inez Icon Kota medan. Perempuan asal Medan ini juga mantan finalis Miss Celebriti. Sampai dengan isu perselingkuhan suaminya viral ke publik, Danisa Khairiyah mengunci akun Instagram pribadinya.
Hingga saat ini belum ada keterangan langsung dari Tyas Mirasih dan Tengku Tezi mengenai tudingan selingkuh.
Tengku Tezi berusia 27 tahun. Dia memiliki nama asli Tengku Ahmad Zevandri. Beberapa judul sinetron juga pernah dibintangi oleh Tengku Tezi, yakni Ganteng-ganteng Serigala (2015), Jodoh Wasiat Bapak, Bawang Putih Berkulit Merah, dan Seputih Cinta Semerah Dusta. Aktor kelahiran Medan, 16 Agustus 1994 ini juga cukup banyak membintangi FTV.
Film Marley yang dibintangi Tengku Tezi dengan Tyas Mirasih akan menjadi debutnya di layar lebar. Proses syuting film dilakukan sejak Oktober 2020, jauh sebelum proses perceraian Tyas Mirasih dan Raiden Soedjono.
Advertisement