Turki vs Wales: Butuh 3 Poin Demi Jaga Peluang Lolos 16 Besar
Turki akan menjalani pertandingan kedua Grup A Euro 2020 melawan Wales, Rabu, 16 Juni 2021 pukul 23.00 WIB. Pertandingan ini menjadi penentu ketua tim melaju babak 16 besar.
Bagi Turki, laga ini wajib menang. Turki setelah kalah 0-3 dari Italia di laga perdana, kini menyisakan dua kesempatan. Salah satunya menghadapi Wales yang wajib menang untuk membawa asa lolos.
Kebuntuan yang terjadi saat melawan Italia, diprediksi The Crescent-Stars akan meningkatkan daya dobrak mereka. Apalagi Turki memiliki waktu istirahat yang lebih panjang ketimbang Wales. Şenol Güneş diprediksi akan menggunakan skema menyerang total.
Pelatih yang pernah membawa Turki juara III Piala Dunia 2002 itu akan membuat beberapa perubahan di lini tengah. Ia tak ingin mengulangi kegagalan mereka di pertandingan melawan Gli Azzurri. Gunel masih cenderung menerapkan formasi 4-2-3-1.
“Kita ingin menang di dua pertandingan melawan Wales dan Swiss. Wales memiliki pertahanan yang bagus. Serangannya cepat dan mereka bagus di bola mati. Pertandingan melawan Wales dan Swiss partai hidup mati bagi kami,” kata Şenol Güneş dalam pernyatan resminya di UEFA.com
Sementara, Wales diprediksi tetap bertumpu pada ketangguhan Kieffer Moore dan kecepatan Gareth Bale serta Daniel James. Wales akan berusaha untuk bisa membawa pulang 3 poin di pertandingan ini. Sebab di pertandingan terakhir, Wales akan bertemu Italia.
Formasi 4-3-3 tampaknya akan tetap menjadi andalan Rob Page. Dengan dua sayap super cepat, Gareth Bale dan Daniel James, Wales berharap kreativitas Aaron Ramsey di tengah, yang ditopang oleh gelandang bertahan eks Liverpool, Joe Allen.
“Di pertandingan pertama sangat penting bagi kita. Kita berusaha untuk menang. Jika, 4 poin cukup untuk lolos grup, kami bersyukur. Jika tidak, kita akan tetap bermain total untuk menang,” kata Rob Page.