Turis Meninggal di Tumpak Sewu, Bupati Thoriq Evaluasi
Bupati Lumajang Thoriqul Haq meminta ada perbaikan infrastruktur di air terjun Tumpak Sewu, Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang. Pasca meninggalnya wisatawan asal Malaysia.
Thoriq menegaskan, perbaikan akan dilakukan bersama, antara pengelola tempat wisatawan dan Pemkab Lumajang. "Begitu ada kekurangan, akan perbaiki bersama," katanya dikutip dari Kompas.
Sehingga pengelola bersama pemkab, akan melakukan perbaikan, mengikuti tingginya animo wisatawan di air terjun Tumpak Sewu itu.
Banyak di antara wisatawan berasal dari luar negeri. Umumnya wisatawan juga ingin turun ke dasar sungai, dibanding menikmati panorama air terjun dari atas.
Mereka ingin merasakan sensasi percikan air terjun. Sedangkan anak tangga menuju sungai disebut Thoriq, tidak representatif. "Memang sangat tidak representatif, jadi kita akan segera perbaiki. Karena banyak wisatawan mancanegara yang berkeinginan untuk turun," katanya.
Selain itu, Thoriq juga mengingatkan tentang asuransi bagi wisatawan yang datang ke air terjun tersebut. Kini opsi itu juga sedang dievaluasi.
Thoriq juga menegaskan jika pengelolaan Tumpak Sewu akan tetap dilakukan oleh kelompok sadar wisata (Pokdarwis) setempat."Tetap dikelola Pokdarwis, jadi wisata yang dikelola Pokdarwis akan tetap dikelola oleh mereka," katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang wisatawan asal Malaysia, meninggal ketika berkunjung ke air terjun Tumpak Sewu, Rabu 10 Mei 2023.
Wisatawan perempuan itu datang bersama enam pelancong yang juga berasal dari Malaysia dan Singapura. Korban disebut terpeleset saat berada di Tumpak Sewu.
Advertisement