Tunggu Respon LIB, Persebaya Ingin Permanenkan Uston
Tugas Uston Nawawi sebagai karteker tim Persebaya Surabaya telah usai pasca membawa tim memenangkan laga pekan ke-11 Liga 1 2023/2024 melawan Borneo FC dengan skor 2-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa 5 September 2023.
Kendati sudah usai, hingga kini belum ada kepastian tentang siapa nama yang akan ditetapkan sebagai pelatih kepala pasca mengakhiri kerja sama dengan Aji Santoso.
"Tugas terakhir atau tidak tunggu pengumuman resmi official (Persebaya) karena kami masih menunggu jawaban PSSI dan LIB," kata Manajer Tim Persebaya, Yahya Alkatiri.
Adapun surat yang dilayangkan adalah meminta agar Uston Nawawi dapat ditetapkan sebagai pelatih kepala tim Persebaya.
Secara regulasi, Yahya menyebut, bahwa Uston memang belum memegang lisensi AFC A Pro. Namun, Uston sebenarnya sudah mengikuti pelatihan dan sudah sampai modul latihan 5.
Sebenarnya nama mantan Gelandang Persebaya itu sudah bisa meraih lisensinya dengan cepat karena sesuai jadwal awal modul 6 akan dilakukan Juni 2023. Namun, tanpa alasan yang jelas PSSI belum menggelar modul 6 tersebut.
Karena itu, ia berharap PSSI maupun LIB dapat segera memberikan kejelasan terkait situasi tersebut. "Tidak-tidak (pakai pelatih baru). Kita tunggu saja balasan dari LIB seperti apa," pungkasnya.
Kendati demikian, Manajemen Persebaya telah menyiapkan opsi lain apabila jawaban PSSI dan LIB tidak sesuai harapan. Yakni mendatangkan pelatih baru.
Advertisement