Tundukkan Korea Selatan 3-2, China Kampiun Piala Asia 2022
Laga Final Piala Asia Wanita 2022 mempertemukan China dan Korea Selatan, di India, pada Minggu 6 Februari 2022. Lewat pertandingan yang ketat selama 120 menit, China yang tertinggal lebih dahulu berhasil mengejar dan membalik keadaan hingga memenangi pertandingan 3-2.
Pertandingan Ketat
Pertandingan dua timnas sepakbola wanita terbaik di Asia, berlangsung ketat. Di babak awal, Korea Selatan tampil menguasai jalannya pertandingan. Sedangkan China, tampil tak jauh berbeda ketika melawan Jepang, banyak bertahan di awal pertandingan.
Upaya Korea Selatan pun membawa hasil. Skuad Taeguk membobol gawang China di menit 26. Kerja sama apik antara Lee Geum-Min dan Choe Yu-Ri berbuah gol pertama untuk Korsel. 0-1 untuk keunggulan Korea Selatan.
Unggul satu gol tak membuat Korea Selatan berhenti menyerang. Menit 29 hampir saja Korea menambah gol yang berasal dari tendangan bebas. Namun aksi Zhu Yu yang gemilang berhasil menepis bola hingga keluar mistar.
Usai kebobolan satu gol, China mulai banyak melakukan inisiatif serangan. Meski Korea Selatan juga tak berhenti menyerang. Tensi pertandingan pun semakin meningkat.
Hingga di menit 44, Korsel mendapat hadiah penalti akibat hands ball China. Sang kapten, Ji So Yun mengeksekusi bola penalti. Gelandang Chelsea itu pun berhasil membobol gawang Zhu Yu, 0-2 untuk Korea Selatan hingga babak pertama usia.
Kemenangan China
Semangat bertanding China tak surut meski tertinggal 2 gol. skuad Mawar Besi membombardir gawang Korea Selatan sejak awal babak kedua.
Pertandingan berlangsung sengit, dengan sejumlah serangan balik juga dilancarkan Korea Selatan. Menit 53, tendangan Zhang X mengancam gawang Korsel, meski masih melebar ke arah kanan.
Tendangan bebas di menit 56 juga belum bisa berbuah manis. Lini belakang Korsel terlalu tangguh bagi China.
Serangan bertubi-tubi berbuah penalti bagi China di menit ke 65. Tang Jiali mengeksekusi tendangan dengan baik. China memperkecil kekalahan dengan skor 1-2.
Modal satu bola menambah semangat gempur China. Babak kedua menjadi cobaan berat bagi kiper Korea Selatan, Kim Jung-Mi. Ia harus berjibaku menyelamatkan gawangnya.
Beberapa kali serangan yang diarsiteki pemain pengganti China, dari sisi kanan berhasil digagalkan Kim Jung. Hingga menit ke 71, lewat tandukan kepala pemain China, gawang Kim Jung pun bobol. Skor 2-2.
Upaya memenangkan pertandingan tak berhenti dilakukan China. Gol terakhir terjadi di menit-menit akhir. Lewat skema serangan balik, China berhasil menyarangkan satu gol penentu di menit 93. Skor berubah 3-2 untuk kemenangan China.
Hasil tersebut menempatkan China menjadi pemenangan kompetisi terbesar sepakbola wanita di Asia, Piala Asia 2022.