Truk Tangki Air Tabrak Toko Kelontong Hingga Rusak
Truk tangki air menabrak toko kelontong hingga rusak. Insiden ini terjadi di Dusun Tarukan Desa Tumapel, Kecamatan Dlanggu, Mojokerto, Selasa 18 Juli 2023.
Sopir truk tangki air selamat setelah sempat terjepit di kabin truk yang tertimbun bangunan.
Pantauan di lokasi, sopir truk tangki air Nopol S 7640 UP yang sempat terjepit itu mengalami luka pada bagian kepala. Melihat peristiwa itu, warga sekitar langsung berkerumun guna membantu proses evakuasi.
Warga sempat kesulitan saat mengevakuasi sopir. Sebab, posisi truk tangki tepat berada di bawah bangunan yang kondisinya akan ambruk. Ditambah lagi moncong truk yang ringsek membuat kaki sopir terjepit.
Sopir berhasil dievakuasi setelah warga menarik moncong truk tangki yang ringsek dengan tali tampar yang diikatkan ke truk lain. Korban saat ini sudah berhasil dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit.
Bangunan toko kelontong yang tertabrak truk tangki air itu tepat berada di depan rumah pemilik. Kondisinya porak-poranda, etalase berisi dagangan hancur. Pagar besi dan atap juga ambruk.
Tak hanya itu sepeda motor Yamaha Mio punya pemilik toko kelontong juga hancur terjepit truk tangki.
Beruntung saat kejadian toko kelontong dalam kondisi tutup, sehingga tidak ada korban jiwa. "Saya pas istirahat di kamar belakang. Memang pas lagi tutup," kata Suyatno 63 tahun pemilik toko kelontong kepada wartawan di lokasi.
Suyatno tidak tahu pasti seperti apa peristiwa yang menghancurkan toko kelontongnya itu. Namun ia menyebut peristiwa itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Saat itu dia bersama istri dan anak perempuannya.
"Tidak ada (korban) yang rusak etalase pecah isi dagangan, sama sepeda motor (Mio Putih)," terangnya.
Pihak kepolisian Polsek Dlanggu bersama unit Lakalantas Satlantas Polres Mojokerto datang ke lokasi melakukan olah TKP dan pengaturan lalu lintas yang sempat tersendat.
Diketahui sopir truk tangki air tersebut bernama Wahyu Agung Wicaksono 21 tahun warga Desa Mlaten, Kecamatan Puri, Mojokerto. Ia bersama seorang kernet bernama Rifa'i 35 tahun warga Dusun Wonosari Desa Wonoploso, Kecamatan Gondang, Mojokerto.
Menurut Rifa'i saat itu truk tangki air yang dikemudikan rekan kerjanya itu berjalan dari arah selatan ke utara atau dari arah Pacet ke Bangsal. Truk tangki air itu rencananya akan mengirim air ke daerah Cerme, Gresik.
Saat di lokasi kejadian, kata Rifa'i, tiba-tiba mobil Suzuki Karimun Nopol S 1464 RR yang berjalan searah di depannya memotong ke kanan.
"Mobil di depan potong ke kanan, mobil muatan kalau diminta ngerem dadakan kan tidak bisa," ujarnya.
Ia menambahkan, mobil karimun hitam memotong ke kanan secara tiba-tiba karena menghindari sepeda motor Honda beat warna merah yang ada di depannya.
Sementara pengendara sepeda motor Honda beat warna merah saat ini sudah dilarikan ke rumah sakit.
Hingga saat ini belum diketahui siapa yang menabrak pengendara Honda beat tersebut. Sebab, sopir mobil Karimun dan Kernet truk tangki tidak ada yang mengakui.
Advertisement