Truk Jatuh, Dermaga 2 LCM Pelabuhan Ketapang Sempat Lumpuh
Musibah terjatuhnya truk tronton ke laut akibat ramp door KMP Trisna Dwitya patah membuat dermaga 2 LCM Pelabuhan Ketapang lumpuh selama beberapa jam.
Sejumlah truk barang terlihat menumpuk di area parkir dermaga LCM. Kapal lain yang seharusnya bongkar muat di dermaga 2 LCM juga hanya bisa menunggu.
''Seharusnya pukul 19.12 tadi kapal saya sandar di sana, sama jam 10 malam ini. Mau bagaimana lagi,'' jelas seorang Anak Buah Kapal yang tidak menyebut namanya, Kamis, 9 Maret 2023 malam.
General Manager PT ASDP indonesia Ferry Cabang Ketapang M. Yasin mengatakan, setiap 45 menit terdapat satu trip perjalan kapal di demaga tersebut. Dengan adanya kejadian ini dermaga 2 tidak bisa beroperasi sejak kejadian tersebut. ''Kalau dihitung mulai pukul 16.20 WIB sampai pukul 21 sudah berapa trip,'' jelasnya.
Tentu saja kondisi ini membuat banyak truk barang yang belum bisa menyeberang. Sebab jika biasanya di dermaga LCM beroperasi dua dermaga, dengan kejadian ini hanya bisa beroperasi dua dermaga. ''Sehingga ada penumpukan kendaraan barang di sekitar dermaga LCM ini,'' jelasnya.
Pantauan Ngopibareng.id, sejumlah truk barang tampak menumpuk di sekitar dermaga LCM. Hingga pukul 22.00 WiB, demaga LCM masih belum difungsikan. Proses pengeluaran KMP Trisna Dwitya dari dermaga 2 LCM masih berlangsung.
Yasin menambahkan, meski terjadi penumpukan kendaraan barang, namuj menurutnya tidak sampai meluber hingga keluar pelabuhan. Penumpukan hanya terjadi di dalam area parkir pelabuhan. ''Setelah dermaga 2 LCM bisa dioperasikan kembali akan segera berangsur normal,'' jelasnya.
Sebelumnya, truk tronton bermuatan tepung seberat 45 ton terjatuh ke laut saat hendak naik ke kapal penyeberangan KMP Trisna Dwitya pada Kamis 9 Maret 2023. Penyebabnya, ramp door kapal patah dan truk terjatuh ke laut.
Proses evakuasi harus dilakukan dengan menggunakan alat berat jenis crane. Prose evakuasi truk yang tenggelam lebih dari separuh tinggi truk ini berlangsung cukup lama. Sekitar pukul 21.00 WIB truk berhasil diangkat.
Kejadian truk tronton bermuatan tepung seberat 45 ton terjatuh ke laut saat hendak naik ke kapal penyeberangan KMP Trisna Dwitya pada Kamis 9 Maret 2023.
Advertisement