Tren Positif Bhayangkara FC Jadi Motivasi Persebaya
Persebaya Surabaya akan kembali menghadapi laga sengit di matchday keempat melawan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2021/2022, Jumat, 24 September 2021.
Menghadapi Bhayangkara FC bukan perkara mudah bagi Persebaya, karena dalam tiga laga yang sudah dijalani skuat besutan Paul Munster itu belum sekalipun menelan kekalahan. Mereka meraih dua kemenangan ketika mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-1 dan menang atas Madura United dengan skor 1-0. Sedangkan satu pertandingan lainnya berkahir dengan seri 1-1 lawan Arema FC.
Menanggapi tren tersebut, Aji meminta kepada seluruh pemain agar menjadikan itu sebagai motivasi untuk menghentikan tren positif skuad berjuluk The Guardian itu.
"Dia tim bagus, dihuni pemain berpengalaman. Saya ingatkan para pemain bahwa lawan bagus harus menjadi motivasi untuk memiliki keinginan kuat meraih hasil positif," ujar Aji, Selasa 21 September 2021.
Untuk itu, mantan Pelatih Persela Lamongan itu mengaku sudah melakukan persiapan. Paling utama yang dilakukan dalam latihan adalah melakukan perbaikan berdasar hasil evaluasi pertandingan terakhir. Termasuk dalam mengantisipasi pergerakan striker andalan Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouasel.
"Sudah saya antisipasi bagaimana untuk menjaga striker Bhayangkara, dia jadi salah satu top skor. Tinggal bagaimana pemain mengplikasi taktik yang saya terapkan di lapangan. Yang jelas, saya minta pemain harus main 100 persen," pungkasnya.
Advertisement