Trek Friendship Ride Malang Memberi Riding Experience
Setelah digelar di Jakarta, Bandung, dan Semarang. Trek Friendship Ride (TRF) kembali digelar di Malang. Sebagai penutup rangkaian acara khusus pemilik sepeda asal Amerika Serikat ini.
Ajang jejaring komunitas pemilik sepeda Trek di Indonesia ini gowes bareng ke bukit Tumpang pada hari Santu 4 Desember. Sekitar 90 cyclist hadir tidak hanya dari Malang yang berjumlah 42 cyclist. Tetapi juga beberapa kota lain seperti Surabaya, Madiun, Cirebon bahkan Jakarta.
“Antusias pengguna Trek tinggi sekali terhadap acara ini, maka itu jumlah peserta pun terpaksa kami longgarkan menjadi 90 orang, tentu dengan menjalankan protokol Kesehatan yang berlaku,” kata Albert Cahyadi, Brand Manager Trek Indonesia.
Rute bersepeda TFR kali ini cukup menempuh jarak kurang lebih 60 km menuju Coban Trisula melewati Madyopuro di bukit Tumpang dengan elevation gain 868 meter.
“Para peserta dan panitia request rute yang menanjak. Selain di Malang ini rute dalam kota kurang kondusif, kami memilih rute menuju bukit Tumpang supaya view-nya bagus, sehingga foto-foto untuk pesertanya juga bagus,” tutur Irawan Djakaria, pentolan klub sepeda Ratjoen Malang.
Acara dimulai dari titik start 101 OJ Hotel Malang dengan cuaca mendung, namun tidak menurunkan semangat peserta. Sesampai di pitstop pertama, peserta grup paling depan diberi pilihan.
Melalui rute yang sudah ditentukan awal hingga warung, atau melewati rute Duwet. “Kami memutuskan memberikan pilihan melewati Duwet mencapai ketinggian 1,115 meter supaya para peserta bisa menikmati view indah tambahan, juga dapat extra tanjakan. Hehehe,” kata Rudy Rustanto, Brand Ambassador Trek dan juga anggota Ratjoen Malang.
Gerimis sedang pun mengguyur peserta tepat saat mereka sampai di titik finish Coban Trisula, bukit Tumpang, men-dramatisir usaha peserta yang menanjak menuju finish.
“Tanjakannya cukup menantang lebih dari Friendship Ride biasanya. Untungnya, ketika finish panitia menyuguhkan mie instan favorite saya,” ujar Martanto Ng, Pemilik Rukun Makmur Bikeshop Surabaya, perwakilan dealer Trek wilayah Surabaya.
Setelah semua peserta telah regroup, para peserta diarahkan untuk turun dengan hati – hati menuju rumah makan Pawon Bromo. Panitia menyiapkan suguhan teh dan kopi hangat serta makanan khas Malang, seperti Rawon. “Satu kata untuk Friendship Ride kali ini, dingin! Tapi luar biasa puas banget! rutenya nagih, makanannya poll!” ucap Dani Chika, peserta Friendship Ride asal Semarang.
Frans Suryadi, bos Trek Indonesia mengatakan sangat puas dengan gelaran TFR tahun 2021 ini. “Menurut kami, selepas pandemi even gowes bareng Trek ini akan lebih meriah. Kami memang sengaja memberikan pengalaman lebih kepada para cyclist. Kami tidak semata-mata menjual sepeda, tapi kami juga menjual riding experience. Itu yang lebih berkesan dan berharga,” tutupnya.
Advertisement