Training Ground Arema FC Dibangun Juli 2022, Ini Fasilitasnya
Klub Arema FC bakal segera memulai pembangunan training ground di Kelurahan Sawojajar, Kedungkandang, Kota Malang. Pembangunan ini adalah program dari J99 Corps yang merupakan perusahaan dari Presiden Singo Edan, Gilang Widya Pramana.
Hadirnya training ground ini nantinya menjadi tempat latihan tetap tim. Hingga saat ini, Arema FC sering berpindah tempat latihan mulai dari Lapangan Universitas Brawijaya hingga Stadion Gajayana, Kota Malang.
Perwakilan J99 Corps, Ganesha Widya Pradana, mengatakan bahwa training ground itu rencananya bakal dibangun pada Juli 2022 dan membutuhkan waktu pengerjaan sekitar 1,5 tahun.
"Kami akan bangunkan di Malang Kota. Di Sawojajar dekat tol. Di komplek J99 Corp yang seluas enam hektar. Tapi training ground cukup 2,8 hektar," ujarnya pada Jumat 27 Mei 2022.
Di dalam training ground Arema FC tersebut nantinya tidak hanya ada lapangan tempat skuad Singo Edan berlatih. Namun juga ada dua lapangan mini soccer.
"Pertama lapangan besar dan tribun dan juga ada dua lapangan mini soccer," katanya.
Lapangan ini juga dibuka untuk umum dan bisa disewa oleh masyarakat, dengan catatan sedang tidak digunakan oleh tim Arema FC. Selain itu training ground ini juga bakal diintegrasikan dengan fasilitas olahraga lain seperti badminton hingga basket.
"Banyak (fasilitas), nanti akan kami sampaikan jika rampung semuanya. Pendanaanya kami siapkan pure dari J99 Corps," ujarnya.
Terkait besaran dana yang ditelan oleh pembangunan training ground tersebut Ganesha masih merahasiakan nominalnya sebelum desain tempat tersebut rampung.